TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

AHY Didaulat Jadi Jurkamnas Prabowo-Sandiaga?

Sandiaga angkat bicara soal kabar ini.

ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

Jakarta, IDN Times - Komandan Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dikabarkan ditunjuk sebagai juru kampanye nasional (jurkamnas) pasangan calon presiden dan wakil presiden, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.

Terkait kabar ini Sandiaga mengatakan, semuanya masih dalam pertimbangan. Ia tak menampik, AHY termasuk salah satu tokoh yang memiliki potensi.

1. Tim pemenangan akan dibicarakan dengan partai koalisi

(Prabowo Subianto tengah memberikan keterangan pers) ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A.

Terkait apakah AHY menjadi jurkamnas atau tidak, Sandi menyebut bahwa semuanya masih dalam pertimbangan. Menurutnya, semuanya akan disusun bersama dengan partai koalisi.

"Semua dalam pertimbangan tentunya, partai koalisi yang sekarang juga didukung oleh Partai Berkarya juga akan duduk bersama-sama, menyusun rencana bagaimana kita menawarkan suatu solusi bangsa Indonesia," kata Sandiaga di Gedung KPU, Jakarta Pusat, Jumat (10/8).

Baca Juga: SBY Tak Antar Prabowo Daftar Capres, Ini Alasan Demokrat

2. AHY adalah tokoh yang berpotensi

Instagram.com/agusyudhoyono & Instagram.com/sandiuno

Sandi mengatakan, AHY termasuk salah satu tokoh berpotensi dan bisa mejadi modal untuk bangsa ke depannya.

"Mas Agus saat ini lagi duduk, kita sama-sama ingin berjuang, karena Mas Agus ini potensi dan modal bangsa ke depan," kata Sandi.

Baca Juga: Ayah Sandiaga: Siapa Suruh Masuk Politik? Tanggung Risikonya

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya