TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Erick Thohir dan 9 Sekjen Koalisi Jokowi Makan Malam dengan Aburizal Bakrie

Kira-kira bahas apa ya?

IDN Times/Teatrika Handiko Putri

Jakarta, IDN Times - Tim Kampanye Nasional (TKN) pasangan calon presiden Joko 'Jokowi' Widodo-Ma'ruf Amin menggelar makan malam bersama dengan Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie di kediamannya, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (8/10).

Politikus yang akrab disapa Ical tersebut mengatakan pertemuan dengan Ketua Tim Pemenangan Jokowi-Ma'ruf, Erick Thohir, dan sembilan sekretaris jenderal partai koalisi Jokowi, hanya sebatas makan malam. Namun, tak bisa dipungkiri dalam silaturahmi tersebut juga membahas isu politik.

Baca Juga: Soekarwo Bebaskan Relawannya Dukung Jokowi

1. Makan malam juga akan membahas isu politik saat ini

IDN Times/Teatrika Handiko Putri

Ical mengatakan makan malam kali ini hanya sebatas bersilaturahmi dengan tim pemenangan Jokowi-Ma'ruf. Selain sembilan sekjen partai koalisi Jokowi, Erick Thohir juga hadir dalam undangan makan malam tersebut.

"Ya makan malam aja, makan malam bersama dengan mereka, dan dalam makan itu dibicarakan situasi politik pasti. Dan selain dari pada sembilan sekjen, kedua tim TKN juga hadir. Pak Erick Thohir juga hadir," kata Ical sebelum makan malam digelar.

2. Aburizal sambut baik ajakan pertemuan tim pemenangan Jokowi-Ma'ruf

IDN Times/Teatrika Handiko Putri

Tentang pembahasan politiknya apa, Ical mengatakan, belum mengetahui dengan pasti. Tetapi ia menyambut senang ajakan tim pemenangan Jokowi-Ma'ruf untuk makan malam bersamanya.

"Saya senang mereka kan lebih muda dari pada saya semua. Ya saya juga senang bicara-bicara dengan mereka. Kemudian nanti kita lihatlah pembicaraannya. Yang pasti untuk kebaikan negara, kebaikan Indonesia," kata Ical.

Baca Juga: Jokowi Blak-blakan Soal Tudingan Pemimpin Zalim dan Antek Asing

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya