TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

[UPDATE] Tertinggi, Kasus COVID-19 di AS Tambah 78.304

Indonesia urutan ke-14 kasus COVID-19 terbanyak dunia

Seorang sukarelawan meletakkan bendera Amerika mewakili beberapa dari 200.000 nyawa yang hilang di Amerika Serikat dalam pandemi penyakit virus korona (COVID-19) di National Mall, Washington, Amerika Serikat, Selasa (22/9/2020) (ANTARA FOTO/REUTERS/Joshua Roberts)

Jakarta, IDN Times - Jumlah kasus positif COVID-19 di dunia terus bertambah. Pada Jumat (22/10/2021) pukul 07.21 WIB, menurut catatan World O Meters, terdapat 243.238.609 kasus positif di dunia.  

Sementara angka kematian imbas pandemik secara akumulatif mencapai 4.944.677 kasus. Sedangkan, total pasien sembuh dari COVID-19 di dunia ada 220.427.865 orang.

Lalu, negara mana yang mencatat penambahan kasus COVID-19 terbanyak dalam sehari?

Baca Juga: [LINIMASA-8] Perkembangan Terkini Pandemik COVID-19 di Indonesia

1. AS menjadi negara dengan penambahan kasus terbanyak di dunia

Seorang anggota staf kebersihan Gedung Putih menyemprot ruang arahan pada malam Presiden Amerika Serikat Donald Trump kembali dari Walter Reed Medical Center setelah terkena penyakit virus korona (COVID-19), di Washington, Amerika Serikat, Senin (5/10/2020) (ANTARA FOTO/REUTERS/Erin Scott)

Amerika Serikat (AS) menjadi negara dengan penambahan kasus terbanyak di dunia. Dalam sehari, kasus di negeri Paman Sam itu bertambah 78.304. Maka, total kasus positif di AS mencapai 46.171.747.

Peringkat kedua dengan penambahan kasus positif terbanyak di dunia adalah Inggris. Ada penambahan 52.009 kasus dalam sehari, membuat angka positif di menjadi 8.641.221.

Di posisi ketiga terdapat Rusia sebagai negara dengan penambahan kasus terbanyak di dunia. Dalam 24 jam terakhir, kasus COVID-19 di negeri Beruang Merah itu bertambah 36.339, maka total menjadi 8.131.164 kasus.

2. Indonesia menduduki peringkat ke-14 dengan kasus terbanyak di dunia

Warga berkendara di zona merah COVID-19 RT 006 RW 01, Gandaria Selatan, Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (21/6/2021). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan.

Indonesia kini menduduki peringkat ke-14 sebagai negara dengan kasus positif COVID-19 terbanyak di dunia. Dalam sehari, kasus di Indonesia bertambah 663, sehingga total kasus positifnya mencapai 4.237.834.

Sedangkan, penambahan angka kematian akibat COVID-19 di Indonesia 43 orang dalam 24 jam terakhir. Sehingga, total angka kematian di Tanah Air sebanyak 143.120 orang.

Berikutnya, angka kesembuhan masih terus meningkat, yakni 1.372 kasus dalam sehari. Sehingga total angka kesembuhan RI mencapai 4.079.120.

Baca Juga: [UPDATE] 77,2 Ribu Orang di Dunia Kritis Akibat Terpapar COVID-19

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya