TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Wakil Ketua Komisi I DPR Bambang Kristiono Meninggal

Bambang Kristiono meninggal di Makassar

Dok. Gerindra

Jakarta, IDN Times - Politikus Gerindra sekaligus Wakil Ketua Komisi I DPR, Bambang Kristiono meninggal dunia pada Kamis (20/7/2023).

Hal tersebut dikonfirmasi langsung oleh Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.

Baca Juga: Waketum Gerindra: Marzuki Alie dan Jimly Asshidiqie Aktif di Gerindra 

Baca Juga: Bertemu Prabowo, Budiman Sudjatmiko Bantah Bakal Gabung Gerindra

1. Bambang meninggal di Makassar

Dok. Gerindra

Dasco menuturkan, Bambang meninggal dunia di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel). Gerindra merasa kehilangan atas kabar meninggalnya Bambang Kristiono.

"Partai Gerindra sangat kehilangan atas berpulangnya sahabat kami, Pak Bambang Kristiono yang telah meninggal dunia hari ini di Makassar," kata Dasco kepada awak media, Kamis (20/7/2023).

Baca Juga: Sekjen Gerindra Ajak Kader Menangkan Prabowo dengan Tenang dan Santun

2. Bambang Kristiono meninggal saat sedang bertugas

Pixabay.com/RobVanDerMeijden

Selain itu, kabar duka tersebut juga disampaikan oleh rekan Bambang Kristiono yakni anggota Komisi I DPR, Dave Laksono.

Dave menjelaskan, Bambang Kristiono meninggal dunia saat bertugas.

"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Pak Bambang sedang menjalankan tugas dan tanggung jawabnya, dan meninggal saat sedang bertugas," kata Dave kepada awak media.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya