Kemenangan Prabowo-Gibran Dinilai Jadi Momentum Anak Bangsa Bersatu 

Prabowo-Gibran telah dinyatakan sebagai pemenang Pemilu 2024

Jakarta, IDN Times - Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden terpilih periode 2024-2029 pada Rabu (24/4/2024). Kemenangan pasangan calon nomor urut 02 itu dilihat sebagai momen bersatunya anak bangsa. 

Ketua Umum Relawan Pengusaha Muda Nasional (Repnas) Anggawira mengatakan, penetapan kemenangan Prabowo-Gibran menjadi langkah strategis untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045.

“Harapan kami tentunya akan terbangun solidaritas yang lebih kuat lagi, pemerintah yang solid, dan tentunya nanti pemerintahan Prabowo-Gibran akan diisi oleh menteri-menteri yang kompeten, menteri yang mengakselerasi program dengan sangat cepat dan akseleratif,” kata Anggawira.

“Kami ucapkan selamat atas penetapan kemenangan Prabowo-Gibran oleh KPU sebagai Presiden dan Wakil Presiden terpilih Republik Indonesia,” ucapnya.

1. Pemilu 2019 berjalan lebih damai

Kemenangan Prabowo-Gibran Dinilai Jadi Momentum Anak Bangsa Bersatu Penampakan foto Prabowo-Gibran sebagai Presiden-Wakil Presiden Indonesia di kios Pigura Bandar Lampung. (IDN Times/Tama Yudha Wiguna).

Senada dengan Anggawira, Koordinator Nasional Penerus Negeri Prabowo-Gibran, Muhammad Pradana Indraputra yakin, presiden terpilih dapat merangkul seluruh komponen bangsa demi mewujudkan Indonesia yang lebih baik.

Pradana menilai, masing-masing pendukung pasangan calon tidak seperti pemilu 2019 lalu yang sangat fanatik, sehingga tidak terjadi perbedaan pendapat yang berkepanjangan.

“Terlihat dari berbagai aksi dan gerakan kubu lain tidak seintens dulu. Kedua, masyarakat Indonesia cukup rasional. Apalagi perbandingan persentase pemilih sangat jauh. Saya rasa masyarakat cukup rasional dan tidak terjebak dengan diksi-diksi atau redaksional yang menjebak dan mengadu domba,” ungkapnya.

Baca Juga: Prabowo-Gibran Cetak Sejarah, Jadi Presiden Tertua dan Wapres Termuda

2. Ingatkan janji Prabowo-Gibran merangkul anak muda

Kemenangan Prabowo-Gibran Dinilai Jadi Momentum Anak Bangsa Bersatu Wakil Presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka menemui Wakil Presiden (Wapres) K.H. Ma'ruf Amin di rumah dinas Jakarta Pusat, Rabu (24/4/2024). (IDN Times/Dini Suciatiningrum)

Pradana menyebut, pilpres 2024 menjadi sejarah baru dengan partisipasi anak muda terbanyak. Dia pun berharap Prabowo-Gibran bisa terus menjaga kepentingan anak muda Indonesia.

Tak hanya itu, dunia internasional juga menunjukkan bahwa Indonesia 5 tahun ke depan punya pemerintahan yang solid dan punya visi yang sejalan dengan masyarakat Indonesia.

“Harapan kami juga dengan presentasi pemilih tersebut juga dapat meningkatkan kepercayaan investor dan dunia usaha dan perdagangan Indonesia bahwa kita punya presiden yang sah dan satu visi degan masyarakat Indonesia,” harapnya.

3. Ucapan selamat dari Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud

Kemenangan Prabowo-Gibran Dinilai Jadi Momentum Anak Bangsa Bersatu (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Setelah putusan Mahkamah Konstitusi dan penetapan KPU, pasangan calon nomor urut 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memberikan selamat kepada pemenang pemilu. Anies mengatakan bahwa dia siap berdiskusi dengan Prabowo untuk membangun bangsa. Dia pun menyebut Prabowo sebagai lawan, bukan musuh. 

Sementara, Muhaimin Iskandar selaku ketua umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) membuka opsi untuk bergabung koalisi pemerintahan baru. Tidak menutup kemungkinan, katanya, PKB-Gerindra akan berkoalisi untuk Pilkada 2024. 

Adapun pasangan calon nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD juga menyampaikan selamat kepada Prabowo-Gibran. Ganjar berpesan supaya pemerintahan baru cekatan untuk menyelesaikan berbagai persoalan bangsa. 

Kemudian, Mahfud menyebut putusan MK sebagai cerminan keadaban hukum. Dia pun menerima apapun hasilnya, walaupun seluruh permohonan ditolak oleh MK. 

Baca Juga: AHY Sebut Putusan di Tangan Prabowo soal Partai Lain Gabung Koalisi

Andi IR Photo Verified Writer Andi IR

Belajar menulis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya