Perpanjang PPKM Mikro, Pemkab Tulungagung Target Semua RT Zona Hijau

Dinilai berhasil dalam PPKM Mikro sebelumnya

Tulungagung,IDN Times - Pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro di Kabupaten Tulungagung resmi diperpanjang hingga 3 Maret mendatang. Pemerintah melihat banyak hal positif yang terjadi selama pelaksanaan PPKM Mikro sebelumnya.

Meskipun angka tambahan kasus terus terjadi setiap hari, namun selama ini masih terkendali. Bed Occupancy Ratio (BOR) juga tetap terjaga dan tidak sampai terjadi penumpukan pasien. Pemkab Tulungagung pun mematok target besar selama masa perpanjangan PPKM Mikro ini.

1. Tidak ada RT yang masuk zona orange dan merah

Perpanjang PPKM Mikro, Pemkab Tulungagung Target Semua RT Zona HijauBupati Tulungagung, Maryoto Birowo, IDN Times/ Bramanta Pamungkas

Bupati Tulungagung, Maryoto Birowo menuturkan selama masa PPKM Mikro tidak ada wilayah Rukun Tetangga (RT) yang masuk kategori zona orange dan merah. Wilayah RT yang sebelumnya dinyatakan zona kuning banyak yang berubah menjadi hijau.

Dari total RT yang mencapai 6.405, sebanyak 6.210 RT masuk kategori zona hijau. Sisanya 195 RT dinyatakan sebagai zona kuning. "Dari awal pelaksanaan banyak RT yang berubah masuk zona hijau, ini kita lihat sebagai salah satu hasil PPKM Mikro," ujarnya, Selasa (23/2/2021).

2. Libatkan organisasi dan stake holder

Perpanjang PPKM Mikro, Pemkab Tulungagung Target Semua RT Zona HijauTim Satgas COVID-19 Tulungagung lakukan sosialisasi pemberlakuan jam malam, IDN Times/ istimewa

Dalam pelaksanaan PPKM Mikro jilid dua ini, mereka akan melibatkan sejumlah organisasi untuk terlibat aktif dalam sosialisasi protokol kesehatan. Sebelumnya mereka melibatkan pihak pemerintah desa, dengan mengaktifkan lagi program kampung tangguh dan satgas di tiap desa.

Untuk menekan angka tambahan kasus, beberapa organisasi akan digandeng oleh Pemkab. "Yang membedakan kalau sebelumnya kita melibatkan peran serta desa, dalam PPKM Mikro jilid dua ini kita akan melibatkan organisasi serta stakeholder lain," tuturnya.

Baca Juga: BPCB Temukan Struktur Bangunan Saat Pugar Candi Mirigambar Tulungagung

3. Seluruh RT ditargetkan masuk zona hijau

Perpanjang PPKM Mikro, Pemkab Tulungagung Target Semua RT Zona HijauIlustrasi virus corona, IDN Times/ istimewa

Selain organisasi, pihak Pemkab juga akan melibatkan seluruh lapisan masyarakat mulai dari kepemudaan, keagamaan serta para tokoh lainnya. Harapannya semua masyarakat bisa berperan aktif dan ikut serta dalam penanganan COVID-19 ini.

"Jadi fokus kita tetap kepada penanganan COVID-19, kita harapkan semua RT bisa masuk dalam kategori zona hijau selama PPKM Mikro jilid dua ini," pungkasnya.

Baca Juga: Berumur Lebih dari 60 Tahun, Bupati Tulungagung Divaksin Besok

Bramanta Pamungkas Photo Verified Writer Bramanta Pamungkas

peternak huruf

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya