Pikap Tertabrak Kereta Barang di Tulungagung, Tak Ada Korban Jiwa 

Nekat menerobos perlintasan, meski sudah diperingatkan

Tulungagung, IDN Times - Sebuah pikap tertabrak kereta api barang di perlintasan tanpa palang pintu Desa Pulosari, Kecamatan Ngunut, Kabupaten Tulungagung, Senin (12/10/2020) malam. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut.

Sopir dan penumpang yang ada di dalam mobil berhasil keluar sesaat sebelum kereta api menabraknya. Benturan keras menyebabkan mobil terpental hingga sejauh 50 meter.

1. Pikap melaju dari arah utara ke selatan

Pikap Tertabrak Kereta Barang di Tulungagung, Tak Ada Korban Jiwa Pikap yang tertabrak kereta api barang di Tulungagung, IDN Times/ istimewa

Kanit Laka Lantas Polres Tulungagung, Iptu Diyon Fitrianto menjelaskan, kecelakaan tersebut bermula saat pikap bernopol AG 8950 RJ melaju dari arah utara menuju selatan. Mobil tersebut dikemudikan oleh Komarudin (37), warga Desa Sukodono, Kecamatan Karangrejo, Kabupaten Tulungagung. Terdapat satu penumpang lain dalam di mobil tersebut.

"Mobil pikap tersebut melaju dari arah utara menuju selatan," ujarnya, Selasa (13/10/2020) pagi.

2. Sudah diperingatakan mobil tetap melaju

Pikap Tertabrak Kereta Barang di Tulungagung, Tak Ada Korban Jiwa Polisi lakukan evakuasi mobil pikap yang tertabrak kereta api, IDN Times/ istimewa

Setibanya di lokasi kejadian, Komarudin berusaha menerobos perlintasan tanpa palang pintu. Relawan penunggu perlintas tersebut sebenarnya sudah memperingatkan kalau kereta akan melintas. Namun, Komarudin tetap nekat menyeberangi rel.

Setibanya di tengah rel, mesin mobil tiba-tiba mati. Sopir dan penumpang keluar dari mobil dan berusaha mendorongnya. Namun, karena kereta api semakin dekat, tabrakan pun tak terelakan.

"Sudah dihentikan oleh relawan jaga, namun masih jalan. Sesampainya di tengah perlintasan, mesin mati dan langsung tertabrak," jelasnya.

Baca Juga: Tabrak Bak Truk, Pengendara Motor Tewas di Jombang

3. Proses evakuasi mobil sedikit alami kesulitan

Pikap Tertabrak Kereta Barang di Tulungagung, Tak Ada Korban Jiwa Polisi lakukan evakuasi mobil pikap yang tertabrak kereta api, IDN Times/ istimewa

Benturan keras menyebabkan mobil terpental ke sisi utara rel hingga sejauh 50 meter. Mobil nahas itu rusak parah. Posisi mobil yang cukup jauh dari jalan membuat proses evakuasi sedikit menyulitkan petugas. 

"Sopir dan penumpang selamat semua kerugian ditaksir mencapai puluhan juta," pungkasnya.

Baca Juga: Kereta Barang Tabrak Motor, Pasutri Siri Meninggal di Magetan

Bramanta Pamungkas Photo Verified Writer Bramanta Pamungkas

peternak huruf

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dida Tenola

Berita Terkini Lainnya