Dulu Kotor Sekarang Kece, Begini Ubahan Drastis Situ Rawa Kalong Depok

Dapat dijadikan pariwisata air

Depok, IDNTimes - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil telah meresmikan revitalisasi Situ Rawa Kalong yang dilakukan secara bertahap. Revitalisasi menghabiskan anggaran sebesar Rp21 miliar dan diharapkan dapat memberi fungsi ekologis dan sosial terhadap situ yang berada di Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Jawa Barat.

Kepala Dinas Sumber Daya Air Provinsi Jawa Barat, Dicky Achmad Sidik mengatakan, Situ Rawakalong memiliki luas lahan mencapai 8,25 hektare. Pemprov Jabar melalui program revitalisasi sebagai bentuk konservasi sekaligus pengamanan aset, situ yang ada di wilayah sungai Cisadane.

"Selain memiliki pesona keindahan alamnya, kawasan Situ Rawakalong memiliki fungsi yang lebih optimal dalam menjaga kelestarian dan penampungan air untuk penunjang sektor pertanian," ujar Dicky kepada IDN Times, Jumat (5/8/2022).

1. Anggaran revitalisasi mencapai Rp21 miliar

Dulu Kotor Sekarang Kece, Begini Ubahan Drastis Situ Rawa Kalong DepokGebernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mendapatkan sambutan dari warga saat meresmikan revitaliasasi Situ Rawa Kalong, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok. (IDNTimes/Dicky)

Dicky menuturkan, anggaran pengerjaan revitaliasasi Situ Rawa Kalong dilakukan secara bertahap baik pengerjaan infrastruktur maupun penanganan lainnya dengan total anggaran keseluruhan mencapai Rp21 miliar. Pada 2019 anggaran yang telah diberikan untuk revitalisasi Situ Rawakalong meliputi pekerjaan infrastruktur sebesar Rp3.773.602.911.

"Lingkup Pekerjaan 2021 meliputi pekerjaan infrastruktur lanjutan pada 2019," tutur Dicky.

Pekerjaan lanjutan tersebut meliputi pekerjaan toilet, pekerjaan Retail Kiosk sebanyak lima unit, pekerjaan pagar pembatas, dan pekerjaan menara air. Selain itu terdapat pekerjaan lansekap, taman bangunan outlet, taman lansia, lansekap pedestrian path,  pengerukan sedimen dan perbaikan tanggul, dan gedung aula.

"Untuk vertical garden mencapai Rp15.157.874.567 dan pengerjaan floating deck  atau pengadaan kubus apung dikerjakan pada 2022  dengan anggaran Rp2.999.540.600," terang Dicky.

Baca Juga: Ridwan Kamil dan Bonge Catwalk Bareng di Situ Rawa Kalong Depok

2. Revitalisasi Situ Rawa Kalong dapat mengembalikan fungsi pariwisata

Dulu Kotor Sekarang Kece, Begini Ubahan Drastis Situ Rawa Kalong DepokSalah satu spot yang berada di Situ Rawa Kalong, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok. (IDNTimes/Dicky)

Dicky mengungkapkan, sebelumnya Situ Rawa Kalong nampak kotor dan kurang terurus, namun setelah direvitaliasasi situ tersebut telah berubah menjadi kawasan yang memiliki daya tarik sebagai destinasi wisata unggulan yang berbasis wisata air. Kawasan tersebut  memiliki kubus apung yang ikonik dan dapat digunakan untuk walkway di atas air. 

"Setelah revitalisasi, masyarakat sekitar dapat memanfaatkan kawasan Situ Rawa Kalong sebagai destinasi wisata unggulan yang akan berdampak positif terhadap sektor pariwisata, ekonomi, sosial, serta budaya," ungkap Dicky.

Dicky menjelaskan, Situ Rawa Kalong telah dilengkapi beberapa fasilitas lainnya, yaitu menara air, taman lansia, pembangunan toilet, pengerukan sedimen dan perbaikan tanggul, gedung aula, retail kiosk, pagar pembatas, lanskap atau pedestrian path, hingga vertical garden. Dahulunya, Situ Rawa Kalong digunakan warga memancing ikan, dan kini mampu mendongkrak sektor pariwisata, ekonomi rakyat, hingga kelestarian budaya.

"Penataan kembali Situ Rawa Kalong ditujukan untuk mengembalikan fungsi pariwisata yang mulai berubah karena banyaknya pergantian fungsi yang ada disekitar kawasan," jelas Dicky.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Wisata Keluarga di Depok untuk Mengisi Liburan Sekolah

3. Warga meminta penambahan CCTV

Dulu Kotor Sekarang Kece, Begini Ubahan Drastis Situ Rawa Kalong DepokGubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil saat memberikan konfrensi pers terkait pengerjaan revitalisasi Situ Rawa Kalong, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok. (IDNTimes/Dicky)

Salah seorang warga Kelurahan Curug, Anjar Irawan menyambut baik revitalisasi Situ Rawa Kalong yang sudah ditata dengan baik. Dahulunya, Situ Rawa Kalong seakan menjadi tanaman apu-apu.

"Airnya juga keruh karena sebelumnya diduga dijadikan tempat pembuangan limbah industri maupun lainnya," ujar Anjar.

Anjar menuturkan, Situ Rawa Kalong setelah dilakukan revitaliasasi seakan telah bersolek memberikan keindahan sehingga menarik minta warga untuk berekreasi atau menghabiskan waktu di Situ Rawa Kalong. Walaupun telah menjadi lebih baik, terdapat penambahan fasilitas maupun kelengkapan lainnya sehingga memberikan kenyamanan kepada pengunjung.

"Salah satunya ada penambahan CCTV sehingga mencegah terjadinya tindakan kriminalitas maupun hal negatif lainnya," tutup Anjar.

Topik:

  • Rendra Saputra

Berita Terkini Lainnya