Pemkot Depok Tata Simpang Sengon hingga Bangun Taman Secawan

Setelah Depok Open Space, kini warga Depok punya Taman Secawan

Depok, IDNTimes - Usai membangun membuka Depok Open Space, kini Wali Kota Depok, Mohammad Idris membuka Taman Sungai Situ Cantik Menawan (Secawan) dan hasil penataan di Simpang Sengon, Pancoran Mas, Kota Depok. Pemerintah Kota Depok berusaha membangun fasilitas publik dan penataan sungai.

Mohammad Idris mengatakan, Pemerintah Kota Depok berusaha melakukan pembenahan ruang publik dan penataan sungai maupun situ yang menjadi kewenangan Pemerintah Kota Depok. 

"Ya sebenarnya kan bisa melakukan pelebaran jalan, tapi kan nggak bisa karena Jalan Raya Sawangan punya pemerintah Pusat atau nasional," ujar Idris saat ditemui IDN Times di Taman Secawan, Kamis (28/12/2023). 

1. Penataan fasilitas publik dan sungai akan dilakukan di wilayah lain

Pemkot Depok Tata Simpang Sengon hingga Bangun Taman SecawanWali Kota Depok, Mohammad Idris melihat saluran Irigasi Cabang Tengah yang berbatasan dengan Taman Secawan dan Jalan Raya Sawangan, Pancoran Mas, Kota Depok. (IDNTimes/Dicky)

Mengingat Jalan Raya Sawangan merupakan kewenangan Pemerintah Pusat, Pemerintah Kota Depok hanya dapat melakukan penataan dan keindahan di sekitar jalan tersebut dengan membuat fasilitas publik Taman Secawan. Untuk lalu lintas di Jalan Raya Sawangan maupun Jalan Salak tetap diberlakukan jalan satu arah.

"Kita hanya dapat melakukan keindahan dari tempat publik seperti ini. Jalanan ini (jalan salak) tetap satu arah," terang Idris.

Idris menuturkan, penataan fasilitas publik maupun penataan sungai akan dilanjutkan di wilayah Jatijajar, Tapos. Penataan tersebut dapat dimanfaatkan masyarakat setempat dengan disediakan sejumlah fasilitas pendukung lainnya.

"Begitupun dengan wilayah Kecamatan Limo, namun akan diawali dengan pembangunan kantor Kecamatan Limo yang masih harus direnovasi dulu," tutur Idris.

Baca Juga: Telan Anggaran Rp4,4 Miliar, Depok Open Space Telah Dibuka

2. Idris minta warga jaga tiga karakter warga Depok

Pemkot Depok Tata Simpang Sengon hingga Bangun Taman SecawanTaman Secawan yang berbatasan dengan Simpang Sengon, Jalan Salak dan Saluran Irigasi Tengah, Pancoran Mas, Kota Depok. (IDNTimes/Dicky)

Idris mengimbau, masyarakat dapat menjaga, menikmati dan mensyukuri pembangunan fasilitas publik yang dibangun Pemerintah Kota Depok. Idris meminta, masyarakat mendoakan kegiatan peningkatan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat berjalan dengan baik.

"Tetap mempertahankan tiga krakter warga Depok, yaitu bersahabatnya, kepeduliannya, dan juga gotong royong atau kolaborasi," pinta Idris.

3. Penataan taman Secawan akan dilanjutkan tahun depan

Pemkot Depok Tata Simpang Sengon hingga Bangun Taman Secawan

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok, Citra Indah Yulianty mengatakan, penataan Taman Secawan merupakan penataan tahap pertama dan akan disempurnakan kembali. Citra menilai, penyempurnaan Taman Secawan dibutuhkan empat tahapan, pada tahap pertama pembangunan Taman Secawan menggunakan anggaran sebesar Rp13,5 miliar.

“Tahap pertama merupakan kegiatan pembangunan dan tahun depan rencananya akan dilakukan penataan hingga Pospol Simpang Sengon. Kemudian akan dilakukan penataan untuk UMKM petani ikan hias dan fasilitas toilet pengunjung," ujar Citra.

Selain penataan Taman Secawan, Pemerintah Kota Depok melakukan pelabaran jalan di Simpang Sengon, tepatnya dari arah Dewi Sartika maupun Nusantara menuju Jalan Pitara. Penataan Simpang Sengon memiliki panjang 145 meter dengan lebar 3,3 sampai 12 meter termasuk trotoar menggunakan pagu anggaran sebesar Rp5 miliar.

"Kami ingin masyarakat menjaga semua fasilitas pemerintah dan tidak corat-coret maupun pemasangan spanduk. Masyarakat dapat menjaga keindahan dan kebersihan di Taman Secawan," tutup Citra.

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya