PKS-Golkar Buka Peluang Berkoalisi Jelang Pilkada Kota Depok

Imam akui intens berkomunikasi dengan Farabi

Depok, IDN Times - DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan DPD Partai Golkar Kota Depok, mulai memanaskan mesin politik, jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Depok 2024. Kedua partai tersebut mengaku saling berkomunikasi untuk menentukan arah koalisi.

Ketua DPD PKS Kota Depok, Imam Budi Hartono, mengatakan pihaknya membuka pintu koalisi dengan partai politik apapun, dalam perhelatan Pilkada Kota Depok 2024.

“Kita akan berkoalisi dengan semua partai yang mau berkoalisi bersama-sama saya dan kami PKS, membangun Kota Depok,” ujar Imam, Minggu (28/4/2024).

Baca Juga: Maju Pilkada Depok, Sekda Supian Suri Gandeng 3 Partai

1. PKS buka peluang koalisi dengan partai lain selain Golkar

PKS-Golkar Buka Peluang Berkoalisi Jelang Pilkada Kota DepokKetua DPD PKS Kota Depok, Imam Budi Hartono (tengah) memperlihatkan bukti SK untuk menjadi calon Wali Kota Depok pada Pilkada Kota Depok 2024. (IDNTimes/Dicky)

PKS Kota Depok membuka ruang dengan partai lain untuk berkoalisi, salah satunya dengan Partai Golkar. Bahkan, Imam mengaku sering berkomunikasi dengan Ketua DPD Partai Golkar Kota Depok, Farabi El Fouz dan sesekali melakukan pertemuan.

“Ya, nanti sebelum janur kuning melengkung masih bisa berubah, tapi itu arahnya sudah sangat dalam, insyaallah doakan yang terbaik buat Kota Depok,” tutur dia.

Imam tidak membantah saat disinggung soal komunikasi antara PKS dengan Golkar, membahas koalisi jelang Pilkada Kota Depok. Kendati, PKS juga akan berkoalisi dengan partai lainnya.

“Yang paling intens beliau (Farabi) kepada PKS dan saya. Nanti yang terbaik buat Kota Depok,” kata dia.

Imam juga mengakui, empat partai telah menjalin komunikasi dengan PKS membahas persiapan jelang Pilkada Kota Depok.

“Partai yang sudah komunikasi yaitu Golkar, Gerindra, PKB, dan NasDem,” ungkapnya.

2. Golkar ingin bangun koalisi besar

PKS-Golkar Buka Peluang Berkoalisi Jelang Pilkada Kota DepokKetua DPD Partai Golkar, Farabi El Fouz saat ditemui di kantor DPD Partai Golkar Kota Depok, beberapa waktu lalu. (IDNTimes/Dicky)

Sementara, Ketua DPD Partai Golkar Kota Depok, Farabi El Fouz, mengakui melakukan komunikasi dengan PKS Kota Depok. Komunikasi antara Golkar dan PKS telah intensi jelang Pilkada Kota Depok 2024.

“Golkar hendak bangun koalisi besar, di mana calon Partai Golkar ada di dalamnya,” kata dia.

Selain dengan PKS, Golkar juga membuka ruang komunikasi dengan partai lainnya untuk berkoalisi.

“Golkar partai terbuka dan bersiap membuat Depok lebih baik lagi dengan berbagai terobosan,” ungkap Farabi.

Baca Juga: DPD PAN Kota Depok Bakal Usung Supian Suri Maju Pilkada

3. Golkar Depok didukung Ridwan Kamil

PKS-Golkar Buka Peluang Berkoalisi Jelang Pilkada Kota DepokMantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. (IDN Times/Trio Hamdani)

Farabi menjelaskan, Golkar Kota Depok mendapat dukungan dari mantan Gubernur Jawa Barat sekaligus tokoh nasional, Ridwan Kamil. Politikus yang akrab disapa Kang Emil itu akan membantu DPD Partai Golkar Kota Depok memenangkan Pilkada 2024.

“Pak Ridwan Kamil akan bersama Golkar Depok,” ungkap Farabi.

Terkait sosok internal Golkar yang akan menjadi calon Wali Kota Depok, Farabi mengaku telah mendapatkan rekomendasi dari DPP Golkar. Ia sendiri ditunjuk menjadi calon wali kota.

“Saat ini saya ditugaskan membentuk koalisi dan melaporkan ke DPP,” tutup Farabi.

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya