Penembakan Bripka Matheus, Polisi: Tembakan Menempel ke Tubuh

Penembakan dilakukan dalam jarak sangat dekat

Jakarta, IDN Times - Pihak kepolisian masih terus mendalami terkait insiden penembakan yang menewaskan anggota polri bernama Bripka Matheus.

Bripka Matheus ditemukan tak bernyawa dengan luka tembak di kepala di sekitaran tempat pemakaman umum (TPU) Mutiara RT 01/13 Kelurahan Pancoran Mas, Depok pada Senin (31/12) lalu.

1. Penembakan dilakukan dengan jarak yang sangat dekat

Penembakan Bripka Matheus, Polisi: Tembakan Menempel ke TubuhIDN Times/Sukma Shakti

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Raden Argo Yuwono mengatakan, berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP) dan hasil puslabfor menyimpulkan bahwa luka tembak korban dilakukan dari jarak sangat dekat.

“Dari luka itu adalah tembakan yang menempel ke tubuh, jadi seolah-olah tidak ada jarak senjata dengan kepala,” ujar Argo di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (2/1).

2. Apakah korban bunuh diri?

Penembakan Bripka Matheus, Polisi: Tembakan Menempel ke TubuhIDN Times/Sukma Shakti

Namun, dari hasil tersebut, polisi belum bisa menyimpulkan apakah Bripka Matheus sengaja menembakkan senjatanya sendiri ke tubuhnya hingga akhirnya meninggal dunia.

“Saya belum bisa menyimpulkan (soal dugaan bunuh diri),” tuturnya.

3. Senjata yang ada di lokasi kejadian milik Bripka Matheus

Penembakan Bripka Matheus, Polisi: Tembakan Menempel ke TubuhIDN Times/Sukma Shakti

Untuk senjata yang ditemukan di lokasi kejadian sendiri, polisi meyakini bahwa senjata tersebut adalah milik Bripka Matheus.

“(Senjata) organik ya, organik. Ada dites sudah ya semuanya sudah lengkap,” ujarnya.

Baca Juga: Anggota Polisi Tewas Ditembak di Depok, Pelaku Masih Diburu 

4. Polisi sudah periksa beberapa saksi

Penembakan Bripka Matheus, Polisi: Tembakan Menempel ke TubuhIDN Times/Vanny El Rahman

Hingga saat ini polisi telah memeriksa beberapa saksi yang mengetahui dan melihat pertama kali korban tewas dengan bersimbah darah di sekitaran TPU tersebut.

“Sampai saat ini juga kita sudah periksa 8 saksi yaitu penjaga makam, kemudian anggota yang menemukan pertama, tetangga yang kita tanyakan. Untuk keluarga masih berduka ya, jadi kita belum menanyakan secara mendalam,” ungkapnya.

5. Berawal dari temuan korban meninggal dunia di TPU Mutiara Depok

Penembakan Bripka Matheus, Polisi: Tembakan Menempel ke TubuhPexels.com

Sebelumnya diberitakan bahwa Bhabinkamtibmas Kelurahan Pancoran Aipda Edi Mujiran mendapat laporan dari Ketua RT 01/13, Miat, yang menemukan ada orang berdarah di dekat tempat pemakaman umum (TPU) Mutiara RT 01/13 Kelurahan Pancoran Mas, Depok.

Edi langsung menyambangi lokasi dan membuka dompet korban untuk memastikan identitasnya.

“Setelah saya mendatangi TKP kemudian setelah dibuka dompetnya benar bahwa korban adalah Bripka Matheus,” kata Edi.

Baca Juga: Polisi Temukan Sejumlah Fakta Dibalik Tewasnya Bripka Matheus

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya