[BREAKING] Bupati Probolinggo dan Suami Langsung Diperiksa Usai Tiba di KPK

Bupati Probolinggo kena OTT KPK bersama 9 orang lainnya

Jakarta, IDN Times - Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari beserta suami, Hasan Aminuddin, dan delapan orang lainnya yang terjaring operasi tangkap tangan (OTT) telah tiba di Jakarta. Setibanya di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, mereka akan langsung diperiksa oleh Tim Penyidik KPK.

"Tim KPK akan segera melakukan pemeriksaan lanjutan," ujar Pelaksana Tugas Juru Bicara KPK bidang Penindakan Ali Fikri di Jakarta, Senin (30/8/2021).

KPK mempunyai waktu 1x24 jam untuk mengumumkan pada publik mengenai perkara tersebut. Ali berjanji hal itu akan dilakukan ketika pemeriksaan lanjutan selesai.

"Kami akan informasikan perkembangannya setelah tim selesai melakukan permintaan keterangan dan menyimpulkan hasil kegiatan tangkap tangan dimaksud," ujarnya.

Pantauan IDN Times,  Puput tiba di KPK dengan mengenakan rok motif, baju, dan jilbab putih yang dipadukan dengan jaket warna merah marun. Sementara sang suami memakai baju kaos berkerah, jaket dan celana training, serta bertopi hitam.

Selain itu terdapat Camat Krenjenhan Dodi Kurniawan yang memakai baju Koko lengan putih pendek, Pejabat Kepala Desa di Kecamatan Krejengan Sumarto yang memakai baju Koko lengan panjang dan peci.

Tak ada sepatah kata pun yang terucap dari mulut mereka. Mereka hanya diam melintas kerumunan wartawan yang menantinya sejak pagi. Saat ini mereka masih diperiksa di Gedung Merah Putih KPK.

Baca Juga: Novel Baswedan: Kasus Bupati Probolinggo Terungkap Berkat Raja OTT KPK

Topik:

  • Dwifantya Aquina
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya