Cegah Kecelakaan Saat Arus Balik, Polri Terapkan SOP Contra Flow Baru

Pengendara diminta berhati-hati

Jakarta, IDN Times - Polri telah menerapkan Standar Operasional Prosedur baru dalam pelaksanaan contra flow saat arus balik Lebaran. Hal ini dilakukan untuk mencegah kecelakaan kembali terjadi.

Seperti halnya pelaksanaan contra flow di Tol Jakarta-Cikampek (Japek) yang dimulai dari Km 70 hingga Km 47. Contra flow kali ini bakal gunakan dua lajur.

“Jadi pemberlakuan contra flow pasca kejadian 58 (kecelakaan Gran Max), kita sudah evaluasi. Sudah ada SOP baru,” kata Kakorlantas Polri, Irjen Pol Aan Suhanan kepada wartawan di GT Kalikangkung, Sabtu (13/4/2024).

1. Bakal ada safety car melintas setiap 30 menit

Cegah Kecelakaan Saat Arus Balik, Polri Terapkan SOP Contra Flow BaruIlustrasi mudik lewat jalan tol Tangerang-Merak (ANTARA FOTO/Fauzan)

Contoh SOP baru yang diterapkan adalah kehadiran safety car yang akan melintas setiap 30 menit sekali. Hal ini dilakukan untuk menjaga kecepakatan kendaraan yang melintas di jalur contra flow maksimal 60km/jam.

“Pertama nanti ada safety car. Artinya setiap 30 menit itu akan dikawal, akan didahului kendaraan yang mempertahankan atau mengendalikan kecepatan. Jadi tak lebih dari 60km/jam,” kata dia.

Baca Juga: Korlantas Tambah Reflektor dan Kurangi Jarak Cone Jalur Contra Flow

2. Polisi buat barier yang lebih rapat

Cegah Kecelakaan Saat Arus Balik, Polri Terapkan SOP Contra Flow BaruKakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Selain itu, polisi juga menempatkan barier yang lebih rapat dari sebelumnya. Dari yang sebelumnya berjarak 30 meter, kini menjadi 10 meter.

Lalu, Korlantas juga telah menyiapkan kendaraan untuk pertolongan bagi para pengendara. Sehingga setiap gangguan, seperti mogok atau kecelakaan akan cepat ditangani

“Kemudian, tiap dobrakan atau button, itu akan ditempatkan anggota itu memberikan isyarat untuk memperlambat kecepatan,” bebernya.

“Tentu hal-hal yang perlu diperhatikan, tadi kecepatan, kecepatan jangan melebihi 60km/jam. Kemudian saat konsentrasi sudah berkurang, silahkan istirahat, jangan masuk ke contraflow,” lanjut dia.

3. Polisi imbau pemudik perhatian kesehatan

Cegah Kecelakaan Saat Arus Balik, Polri Terapkan SOP Contra Flow BaruKaro Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Sebelumnya, Karopenmas Divisi Humas Mabes Polri, Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko dalam keterangannya mengimbau agar masyarakat berkendara dengan aman dan memastikan kesehatan fisik dalam kondisi baik. Trunoyudo meminta semua pihak mengikuti petunjuk arah dan informasi dari petugas dengan benar.

"Pastikan mendapatkan informasi terkait arus balik dari Korlantas Polri maupun petugas dilapangan, serta mengikuti petunjuk arah dengan benar," ujarnya.

Trunoyudo mengimbau pengendara hanya boleh maksimal empat jam berkendara. Setelah empat jam, pengemudi diimbau beristirahat di rest area atau ke jalur arteri terdekat.

"Pilih dengan baik waktu arus balik lebih awal dan sesuai dengan kondisi dan pemberlakuan rekayasa lalu lintas, sehingga aman dan nyaman serta mudik ceria penuh makna," ujarnya

Baca Juga: Wisatawan Membludak, Jalan Tol Jagorawi Arah Puncak Berlaku Contraflow

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya