Ini 5 Fakta Mengejutkan tentang Kebakaran di Jakarta

Kebakaran paling sering terjadi pada malam hari, lho!

Jakarta, IDN Times – Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta hari ini merilis data kebakaran dan penyelamatan selama tahun 2017. Hmm..apa penyebab terbanyak kebakaran, ya?

1. 1.471 kebakaran dan 878 penyelamatan

Ini 5 Fakta Mengejutkan tentang Kebakaran di JakartaANTARAFOTO/Jeremias Rahadat

Sepanjang tahun 2017, kebakaran di Jakarta tercatat terjadi 1.471 kali dan 878 penyelamatan. Wilayah Jakarta Timur menjadi wilayah yang paling banyak terjadi kebakaran (360 kali) diikuti Jakarta Barat (325 kali) dan Jakarta Selatan (316 kali). Untuk penyelamatan sendiri paling banyak terjadi di Jakarta Selatan (260 kali) dan Jakarta Timur (205 kali).

Baca juga: Kebakaran 500 Rumah di Jakarta Barat Diduga Akibat Bisikan Gaib?

2. 71 orang meninggal dan kerugian hingga 477 miliar

Ini 5 Fakta Mengejutkan tentang Kebakaran di JakartaIDN Times/Istimewa

Terhitung sejak Januari hingga Desember 2017, tercatat 71 orang meninggal dengan rincian 46 orang meninggal karena kebakaran dan 25 karena bencana. 118 orang orang terluka akibat kebakaran serta 38 orang luka akibat bencana.

Data itu juga menyebutkan sebanyak 3.416 keluarga kehilangan tempat tinggal, 5 di antaranya karena bencana dan 3.411 karena kebakaran. Kerugian yang ditaksir pun mencapai 477,2 miliar dengan 475,2 miliarnya diakibatkan karena kebakaran.

Akibat kebakaran selama 2017, lahan sebesar 885.548 meter persegi juga dilahap si jago merah.

3. Sumber kebakaran

Ini 5 Fakta Mengejutkan tentang Kebakaran di JakartaIDN Times/Istimewa

Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta menyebutkan penyebab 1.471 kebakaran yang terjadi sepanjang 2017 akibat permasalah listrik (927) diiikuti penyebab lainnya (196) dan gas (185). Data itu juga menyebutkan penyebab kebakaran lainnya karena lilin (5), membakar sampah (124), dan rokok (34).

Kebakaran juga menghanguskan 505 bangunan perumahan, 210 bangunan umum dan perdagangan, 22 bangunan industri, 109 kendaraan, 359 instalasi luar gedung, 66 tumbuhan, 24 lapak, 102 sampah dan 74 lainnya.

4. Kebakaran terbanyak terjadi pada malam hari

Ini 5 Fakta Mengejutkan tentang Kebakaran di JakartaANTARAFOTO/Jeremias Rahadat

Jika dibagi berdasarkan 4 bagian waktu, kebakaran paling banyak terjadi pada malam hari pukul 18.00-23.59 WIB (472), siang hari pukul 12.00-17.59 WIB (424), pagi hari pukul 06.00-11.59 WIB (349) dan dini hari 00.00-05.59 WIB (226).

5. September dan Agustus paling sering kebakaran

Ini 5 Fakta Mengejutkan tentang Kebakaran di Jakartaindustribisnis.com

Berdasarkan bulan, September dan Agustus menjadi waktu paling banyak terjadi kebakaran, masing-masing 179 dan 171. Bulan lainnya Januari (104), Februari (77), Maret (106), April (97), Mei (123), Juni (135), Juli (125), Oktober (116), November (108) dan Desember (130).

Baca juga: Dipimpin Anies Baswedan, Begini Serunya Perayaan HUT Ke-99 Damkar

 

Topik:

Berita Terkini Lainnya