Verrell Bramasta Raih Posisi ke-6 Suara Terbanyak di Dapil Jabar VII

Verrell masih bekerja untuk mengamankan suaranya

Bekasi, IDN Times - Artis Verrell Bramasta menempati posisi ke-6 dengan suara terbanyak di daerah pemilihan (Dapil) Jawa Barat (Jabar) VII yang meliputi Kabupaten Bekasi, Karawang, dan Purwakarta. 

Data real count KPU per Kamis (29/2/2024) pukul 17.30 WIB, menunjukkan caleg DPR RI dari PAN itu sudah memperoleh 32.835 suara. 

Jumlah tersebut baru 49,49 persen atau baru 8.897 tempat pemungutan suara (TPS) dari total 18.000 TPS di wilayah Kabupaten Bekasi, Karawang, dan Purwakarta. 

Baca Juga: Verrell Bramasta Ungguli Suara Rieke dan Aldi Taher di Dapil Jabar VII

1. Unggul dari rekan satu partai

Verrell Bramasta Raih Posisi ke-6 Suara Terbanyak di Dapil Jabar VIIPotret Verrell Bramasta saat kampanye. (Dokumen Tim Verrell Bramasta)

Dengan perolehan suara tersebut, Verrell mengalahkan sejumlah caleg dari partai dan dapil yang sama.

Di antaranya ada Daeng Muhammad yang berada di posisi kedua dengan perolehan suara 16.680 dan Brigjen TNI (Purn) Enang Rusdiana Wongso yang mengumpulkan 1.112 suara.

Verrell pun mengaku bersyukur dengan perolehan suaranya saat ini. “Alhamdulillah, semoga terus positif hasilnya,” katanya, Kamis (29/2/2024).

2. Verrell masih bekerja untuk amankan suaranya

Verrell Bramasta Raih Posisi ke-6 Suara Terbanyak di Dapil Jabar VIIVerrell Bramasta, Caleg DPR RI Dapil 7 Jabar. (IDN Times/Imam Faishal)

Saat ini, lanjut Verrell, pihaknya masih bekerja keras untuk mengamankan suaranya. Sebab, informasi dari para relawan di lapangan yang saat ini mengawal rekap penghitungan suara menemukan adanya indikasi pengalihan suara miliknya. 

“Tim di lapangan terus memantau pergerakan suara untuk meminimalisir hal-hal yang kita tidak inginkan,” ucapnya.

3. Suara terbanyak di Dapil Jabar VII dipegang Dedi Mulyadi

Verrell Bramasta Raih Posisi ke-6 Suara Terbanyak di Dapil Jabar VIIWakil Ketua Komisi IV DPR RI Dedi Mulyadi (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Sementara, untuk suara terbanyak di Dapil Jabar VII dipegang oleh Dedi Mulyadi dari Partai Gerindra dengan perolehan suara 152.647. Peringkat ke-2 dipegang oleh Puteri Komarudin dari Golkar dengan suara mencapai 61.518.

Untuk posisi ke-3 ditempati oleh ex Bupati Karawang Cellica Nurrachadina dengan perolehan suara 56.299. Presiden PKS Ahmad Syaikhu menempati urutan ke-4 dengan perolehan suara 37.213.

Untuk di posisi ke-5 ditempati caleg Demokrat bernama Vera Febyanthy dengan total suara sementara sebanyak 34.014.

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya