Hary Tanoesoedibjo Sambangi Polda Metro Saat Aiman Diperiksa
Follow IDN Times untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow WhatsApp Channel & Google News
Jakarta, IDN Times - Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo, menyambangi Polda Metro saat Juru Bicara Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Aiman Witjaksono, masih diperiksa dalam kasus pernyataannya yang sebut polisi tak netral.
Diketahui, Aiman tiba di Polda Metro pukul 11.13 WIB untuk menjalani pemeriksaan. Namun, hingga pukul 21.35 WIB, ia belum keluar dari Gedung Direktorat Siber Polda Metro.
“Biasa, ngecek anak buah saya, Aiman,” kata Hary Tanoe saat hendak memasuki lift pukul 21.03 WIB.
Editor’s picks
Sementara itu, Dirkrimsus Polda Metro Jaya, Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak mengaku tidak mengetahui maksud dan tujuan Hary Tanoe ke Polda Metro. Namun, ia memastikan proses penyidikan tak akan terintervensi.
“Penyidik akan melakukan penyidikan dengan profesional, transparan dan akuntabel serta bebas dari segala bentuk intimidasi, intervensi ataupun tekanan apapun,” ujarnya saat dikonfirmasi.
Baca Juga: Aiman Witjaksono Klaim Masih Jadi Jurnalis Saat Menjabat Jubir TPN