Program Oke Oce Akan Jadi Program Nasional, TKN: 500 Server Down

Banyak UMKM di bawah Oke Oce gulung tikar?

Jakarta, IDN Times - Tim Kampanye Nasional (TKN) Joko "Jokowi" Widodo-Ma’ruf Amin menilai pemaparan Calon Wakil Presiden nomor urut 02 Sandiaga Uno yang mengklaim program One Kecamatan One Center of Enterpreneurship atau Oke Oce berjalan sukses adalah keliru.

Juru Bicara TKN Roesland mengatakan ketika debat berlangsung pihaknya mendapatkan fakta, 500 server Oke Oce mengalami down.

Baca Juga: 11 Meme Program OKE OCE Ini Ikut Ramaikan Debat Pilkada

1. TKN mendapat fakta 500 server Oke Oce down

Program Oke Oce Akan Jadi Program Nasional, TKN: 500 Server DownIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Juru Bicara TKN Roesland mengatakan ketika debat berlangsung pihaknya mendapatkan fakta, 500 server Oke Oce mengalami down.

“Tadi ketika debat berlangsung, kita dapat laporan jika 500 server Oke Oce down,” kata Juru Bicara TKN Roesland dalam jumpa pers, setelah debat cawapres di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Minggu (17/3).

2. Banyak UMKM di bawah Oke Oce yang gulung tikar

Program Oke Oce Akan Jadi Program Nasional, TKN: 500 Server DownANTARA FOTO/Wahyu Putro A

Tentang rencana Sandiaga akan membawa Oke Oce ke level nasional, menurut Roesland, perlu dipertimbangkan. Sebab masih banyak Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di bawah Oke Oce yang gulung tikar.

“Di Pasar Santa itu ada yang tutup, ini harus hati-hati kalau mau dibawa ke skala nasional,” ujar dia.

3. Program Oke Oce jalan di tempat

Program Oke Oce Akan Jadi Program Nasional, TKN: 500 Server DownANTARA FOTO/Wahyu Putro A

Program Oke Oce juga dinilai belum maksimal, meski program ini melibatkan 55.061 calon pengusaha baru dari seluruh Indonesia. Program ini banyak yang belum berjalan akibat terganjal persoalan Izin Usaha Mikro Kecil (IUMK).

Salah satu program Sandiaga untuk menjaring pengusaha kecil yakni Oke Oce Mart juga kini jalan di tempat akibat omzet menurun. Bahkan, terjadi penutupan di beberapa titik.

Namun, Sandiaga mengatakan program Oke Oce tidak digunakan untuk memberi modal bagi warga. Pemodalan bagi peserta Oke Oce akan dikerjasamakan dengan lembaga keuangan terkait.

"Kita akan memfasilitasi (permodalan) dengan bekerja sama dengan lembaga pembiayaan, perbankan, lembaga keuangan mikro, lembaga keuangan syariah, yang memang berkompetensi untuk memberikan pinjaman permodalan," jelas Sandiaga pada 2018. 

4. Oke Oce merupakan ide Sandiaga saat menjadi cawagub DKI Jakarta

Program Oke Oce Akan Jadi Program Nasional, TKN: 500 Server DownIDN Times/Irfan Fathurohman

Oke Oce adalah program Sandiaga saat menjabat sebagai cawagub DKI Jakarta. Menurut Sandi, program ini justru membuka lapangan pekerjaan di Ibu Kota.

"Boleh saja kalau yang menilai gagal. Tapi, bukti realnya itu pengangguran di DKI Jakarta turun 20 ribu (orang)," ujar dia Oktober 2018.

Baca Juga: Debat Pilpres 2019: Sandiaga Uno Bawa Oke Oce ke Level Nasional

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya