Jakarta, IDN Times - Kejaksaan Agung (Kejagung) menyatakan tengah melakukan penyelidikan terkait investasi PT Telkom Indonesia (TLKM) di PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO). Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung RI, Anang Supriatna membenarkan kabar penyelidikan ini.
"Iya (terkait investasi Telkom ke GOTO) masih tahap penyelidikan," ujar Anang saat dihubungi, Selasa (11/11/2025).
