Jakarta, IDN Times – Deputi Bidang Koordinasi Penguatan Karakter dan Jati Diri Bangsa Kemenko PMK, Warsito, melakukan monitoring dan evaluasi implementasi Sistem Komputerisasi Haji Terpadu bidang Kesehatan (Siskohatkes). Sistem ini memungkinkan pemantauan kondisi kesehatan jamaah haji secara real-time dari Indonesia hingga Arab Saudi.
“Dengan Siskohatkes, kondisi kesehatan jemaah dapat dipantau secara real-time, termasuk saat berada di Tanah Suci,” kata Warsito dikutip dari keterangan pers, Senin (24/11/2025).
