Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
default-image.png
Default Image IDN

Bogor, IDN Times - Komedian senior Alfiansyah Bustami atau yang populer dengan nama Komeng, mengunjungi kediaman keluarga pilot Sriwijaya Air SJY 182, Kapten Afwan di Bumi Cibinong Endah, Kelurahan Sukahati, Cibinong, Bogor, Senin (11/1/2021).

"Kedatangan kita ke sini bersama anggota PMI Kabupaten Bogor lainnya, bertujuan untuk memberikan semangat kepada pihak keluarga, dan turut berbela sungkawa," kata Komeng yang datang mengenakan baju berwarna biru dongker bertuliskan Palang Merah Indonesia (PMI).

1. Komeng bersama PMI Kabupaten Bogor turut memeriksa protokol kesehatan di rumah Kapten Afwan

Default Image IDN

Tak hanya itu, kedatangan Komeng ke kediaman Kapten Afwan juga turut mengecek protokol kesehatan COVID-19. Sebab, saat ini banyak masyarakat berdatangan ke sana usai insiden jatuhnya pesawat Sriwijaya Air.

"Ini kan wilayah kami dari PMI Kabupaten Bogor, jadi kita di sini terapkan protokol kesehatan COVID-19. Kita bersama-sama datang ke sini bersama kepala wakil dan kepala markas PMI," tuturnya.

2. Komeng merupakan ketua tenaga sukarela unit Komando Pelawak (KOPLAK) PMI Kabupaten Bogor

Default Image IDN

Menurut Komeng, sejak Minggu (10/1/2021) PMI Kabupaten Bogor sudah menerjunkan anggotanya untuk menerapkan protokol kesehatan COVID-19 di kediaman Kapten Afwan.

"Dari kemarin juga anggota PMI sudah ada di sini mengecek dan menerapkan protokol kesehatan COVID-19," ucapnya.

Komeng yang juga merupakan Ketua tenaga sukarela (TRS) Unit Komando Pelawak (KOPLAK) PMI Kabupaten Bogor berharap keluarga Kapten Afwan diberikan ketabahan atas musibah yang telah dialami.

"Semoga diberikan ketabahan, dan semoga Kapten Afwan bisa segera ditemukan dengan keadaan selamat," katanya.

3. Kedatangan Komeng mendapat perhatian warga sekitar

Default Image IDN

Pantauan di lokasi, datangnya komedian Komeng ke lokasi kediaman Kapten Afwan pun membuat perhatian warga sekitar, bahkan sebagian warga turut mengajak untuk foto bersama dengan Komeng.

Editorial Team

EditorRubiakto