Dugaan Sapi Kurban Dewi Perssik Ditolak RT, Polisi Turun Tangan

Akan lakukan pendekatan pada kedua belah pihak

Jakarta, IDN Times - Polisi bakal menelusuri kasus dugaan penolakan sapi kurban pedangdut Dewi Perssik oleh Ketua Rukun Tetangga (RT) di kediamannya di Jakarta Selatan.

Kapolsek Cilandak, Kompol Wahid Key mengatakan, pihaknya melakukan pendekatan kedua belah pihak, yakni Dewi Perssik atau DP serta Ketua RT kawasan rumahnya.

"Kita melakukan pendekatan kedua belah pihak seperti apa, benar enggak informasi dari dua belah pihak seperti itu. Jadi kami menunggu dari dua belah pihak untuk pertemuan lagi untuk membicarakan hal tersebut," kata dia saat dikonfirmasi awak media, Kamis (29/6/2023).

1. Pihak RT sebut tidak mengatakan hal yang disampaikan DP

Dugaan Sapi Kurban Dewi Perssik Ditolak RT, Polisi Turun TanganDewi Perssik (Instagram.com/dewiperssikreal)

Wahid mengatakan, dari hasil pengecekan sementara pihaknya, sang Ketua RT mengklaim tidak menyatakan hal-hal yang disebutkan oleh DP terkait penolakan sapi kurbannya. Mulai dari penolakan penitipan hingga dugaan pemerasan uang Rp100 juta.

"Tapi kalau dari hasil pengecekan kita di lapangan dari pihak RT dia merasa tidak mengatakan dan menyampaikan hal tersebut dari pihak RT didampingi oleh tokoh agama," katanya.

Sebelumnya, DP mengaku marah usai Pak RT diduga meminta Rp100 juta untuk bisa memindahkan sapinya yang seberat 1 ton yang dititipkannya dan hendak diambil.

Dia menjelaskan sudah ada pertemuan antara DP dan ketua RT itu, dan mengklaim tidak ada keributan, hanya saja banyak warga yang menyaksikan pertemuan kedua belah pihak terkait kasus dugaan penolakan sapi kurban ini.

"Enggak ada (keributan), ya mungkin ada dari masyarakat, tapi kalau itu ada pertemuan saja dari dua belah pihak," kata Wahid.

 

Baca Juga: Heboh Polemik Sapi Kurban Dewi Perssik, Ada Nuansa Drama Pemilu 2024?

2. Picu kemarahan ketua RT dan beberapa warga

Dugaan Sapi Kurban Dewi Perssik Ditolak RT, Polisi Turun Tanganmomen akrab Dewi Perssik dengan pasangan Rizky Billar dan Lesti Kejora (youtube.com/DEWI PERSSIK)

Dewi Perssik memberi pengakuan sapi yang akan dia kurbankan ditolak ketua RT di lingkungan tempat tinggalnya. Hal itu dia ungkapkan melalui live Instagram.

"Jadi, aku nyuruh Pak Ustaz di sini untuk 'titip ya, Pak' karena memang aku beli sapinya kan di Brebes, titip di masjid, udah kan, sapinya udah ditaruh di sini," ujar wanita yang karib disapa DP, seperti dikutip Kamis (29/6/2023).

DP menyebut dia disarankan orang-orang terdekatnya untuk mengambil sapinya untuk diserahkan kepada Sahabat Ganjar. Hal itu diklaim DP memicu amarah ketua RT dan beberapa warga.

3. Dewi Perssik sebut beri daging pada warga setempat meski disembelih di tempat lain

Dugaan Sapi Kurban Dewi Perssik Ditolak RT, Polisi Turun TanganIlustrasi hewan kurban (ANTARA FOTO/Rahmad)

Rencananya memang sapi itu akan disembelih di tempat Sahabat Ganjar, Dewi Perssik menyatakan daging hasil kurban akan tetap dibagikan kepada warga setempat yang membutuhkan.

"Kita ambil sapinya karena memang biar disembelih di tempatnya teman aku. Kebetulan di tempatnya teman aku di situ, di Sahabat Ganjar untuk dibagi-bagikan kepada warga setempat di sini, di Lebak Bulus," ujarnya.

Dewi Perssik telah meminta daftar calon penerima hewan kurban yang sekiranya memang membutuhkan. Namun, menurut pengakuannya, warga bereaksi dengan emosi.

"Aku minta list-nya sama Pak Ustaz. Kemudian, ART aku pada dimarahi, sekuriti aku pada dimarahin katanya 'kita tidak butuh daging' katanya," katanya Dewi Perssik.

Dewi Perssik meyakini kemarahan ketua RT bukan disebabkan kesalahpahaman. Menurutnya, tidak seharusnya yang bersangkutan tersinggung ketika dirinya mengambil kembali sapi miliknya.

Baca Juga: Kronologi Dewi Perssik Ditolak Kurban, Disuruh Bayar Rp100 Juta?

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya