Pengacara Brigadir J: Istri Ferdy Sambo Jangan Berlindung di Balik HAM

Setelah alasan HAM, Putri beralasan sakit

Jakarta, IDN Times - Tim pengacara keluarga Brigadir J atau Nofriansyah Yosua Hutabarat, Ramos Hutabarat, berharap istri Irjen Pol Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, segera membaik kondisinya. Hal ini, menurut Ramos, agar Putri bisa memberikan keterangan dan menjelaskan peristiwa pembunuhan yang menimpa Brigadir J hingga membuatnya menjadi tersangka.

"Harapan kami semoga Ibu PC cepat sehat secara mental dan jiwa agar bisa diperiksa, dan memberikan keterangan yang terjadi selama ini, karena kan Dirtipidumkan tiba-tiba ngomong kalau dia sudah diperiksa selama tiga kali tanpa publik tahu," kata Ramos kepada wartawan di Universitas Terbuka, Pondok Cabe, Tangerang Selatan, Selasa (23/8/2022).

Baca Juga: Istri Irjen Ferdy Sambo Diperiksa Perdana sebagai Tersangka Pekan Ini

1. Putri diharapkan tidak berlindung di balik alasan HAM atau kondisi kesehatan

Pengacara Brigadir J: Istri Ferdy Sambo Jangan Berlindung di Balik HAMPotret Istri Irjen Pol Ferdy Sambo, Putri Candrawati yang viral di media sosial (Tiktok/Reval Alip)

Menurut Ramos pemeriksaan Putri jadi penting dalam kasus kematian Brigadir J, karena diharapkan dapat membuat terang kasus ini.

"Harapan kami hanya Ibu PC karena semua sudah tahap I di kejaksaan, berita acara ini lengkap, keterangan saksi lengkap, nah Ibu PC-lah yang harus kita sama-sama doakan dia sehat," katanya.

Apalagi, kata Ramos, usai ditetapkan jadi tersangka, Putri wajib memberikan keterangan apapun bentuknya.

"Jangan dia berlindung dengan alasan yang sakit, kemarin dia berlindung di alasan HAM-lah, oke kita kasih secara HAM tapi kan ada batasannya," ujar Ramos.

3. Putri diperiksa tiga kali tanpa diketahui publik

Pengacara Brigadir J: Istri Ferdy Sambo Jangan Berlindung di Balik HAMAyah Brigadir Yosua, Samuel Hutabarat usai acara wisuda di Universitas Terbuka pada Selasa (23/8/2022). (IDN Times/Lia Hutasoit)

Ramos menyoroti soal pengumuman Polri terkait status Putri sebagai tersangka, dan mengklaim sudah melakukan pemeriksaan sebanyak tiga kali.

"Kan kemarin Dirtipidum itu tiba-tiba ngomong dia sudah diperiksa tiga kali tanpa publik tau," ujarnya.

Baca Juga: Jenguk Ferdy Sambo di Mako Brimob: Putri Candrawathi: Saya Ikhlas

3. Alasan sakit jangan sampai menghambat proses penyidikan

Pengacara Brigadir J: Istri Ferdy Sambo Jangan Berlindung di Balik HAMKadiv Propam, Irjen (Pol) Ferdy Sambo dan sang istri, Putri Candrawathi. (www.instagram.com/@divpropampolri)

Ramos mengungkapkan jangan sampai alasan sakit Putri menghambat proses penyidikan kasus ini. Dia berharap Polri bisa memastikan kondisi Putri yang sebenar-benarnya.

"Dalam sistematika hukum acara pidanakan dia boleh dipanggil dua kali atau tiga kali tidak hadir boleh dijemput periksa sama dokter Mabes Polri, benar sakit atau tidak itu si Ibu  (Putri)," kata dia.

"Kalau tidak ya periksa dong, jangan dia menghang-halangi proses ini dengan alasan dia yang sakit," ujarnya.

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya