Takut Diserbu, Walkot Bekasi akan Buka Mal Setelah PSBB Jakarta Usai

"Saya sampaikan, jangan sampai warga DKI sampai ke sini"

Jakarta, IDN Times - Wali Kota Bekasi Rahmat Efffendi menjelaskan bahwa mal di wilayahnya baru akan buka setelah masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB) DKI Jakarta telah selesai yakni pada 4 Juni 2020.

Hal ini dilakukan agar tidak dikunjungi oleh warga yang berasal dari luar wilayah Bekasi.

"Mal gak boleh dulu. Yang terbatas, makan, kebutuhan bahan pokok. Kalaupun harus buka, minimal tanggal 4 (Juni), karena DKI tanggal 4 Juni," kata dia di Mal Summarecon Kota Bekasi, Selasa (26/5).

1. Akan ada pembatasan kapasitas mal

Takut Diserbu, Walkot Bekasi akan Buka Mal Setelah PSBB Jakarta UsaiWali Kota Bekasi Rahmat Effendi (IDN Times/Fitang Budhi Adhitia)

Dengan menunggu waktu pembukaan mal setelah PSBB Jakarta selesai, pria yang kerap disapa Pepen itu juga akan membatasi jumlah pengunjung mal di masa pandemik ini.

"Saya sampaikan, jangan sampai warga DKI sampai ke sini. Kalau kapasitas 10 ribu, kita 5 ribu dulu yang masuk, kita atur," ucapnya.

Baca Juga: Skenario New Normal Bisa Gagal Jika Masyarakat Indonesia Tak Disiplin

2. Masyarakat bisa produktif asal aman dan lakukan protokol kesehatan

Takut Diserbu, Walkot Bekasi akan Buka Mal Setelah PSBB Jakarta UsaiDok. Agus Suparto

Untuk diketahui Presiden Joko "Jokowi" Widodo meninjau Mal Summarecon Bekasi untuk persiapan skenario new normal, Jokowi ingin memastikan tempat-tempat publik seperti moda transportasi umum dan mal-mal menerapkan protokol kesehatan COVID-19.

Mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut ingin masyarakat tetap produktif namun, tetap aman dari COVID-19. Ia juga memperbolehkan masyarakat beraktivitas di mal untuk membeli kebutuhan pokok, asal disiplin menjalankan protokol kesehatan.

3. Peran TNI-Polri lakukan pengawasan

Takut Diserbu, Walkot Bekasi akan Buka Mal Setelah PSBB Jakarta UsaiDok. Setkab/Agus Suparto

Mulai hari ini, Jokowi juga akan menurunkan pasukan TNI-Polri untuk melakukan pengawasan protokol kesehatan di 1.800 objek yang berada di 4 provinsi dan 25 kabupaten/kota.

Dia mengatakan bahwa aktivitas di mal masih bisa dilakukan tapi dengan protokol kesehatan.,Pasukan TNI-Polri akan mengawasi masyarakat, seperti mengingatkan penggunaan masker dan jaga jarak satu.

"Aktivitas di sini tetap ada, tapi sekali lagi lebih didisplinkan lagi agar protokol kesehatan benar-benar dijalankan," kata Jokowi di Mal Summarecon, Bekasi, Jawa Barat, yang disiarkan langsung di channel YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (26/5).

Baca Juga: Datangi Mal Summarecon Bekasi, Jokowi: Meninjau Persiapan New Normal

Topik:

  • Dwifantya Aquina
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya