Cair Pekan Depan, Ini Rincian Bonus Para Peraih Medali

Banjir bonus....

Jakarta, IDN Times - Kemenangan-kemenangan yang diraih para atlet dalam Asian Games membuat Indonesia mencetak sejarah baru. Jumlah medali emas yang diraih Indonesia menjadi yang paling banyak sepanjang mereka mengikuti ajang multi event empat tahunan tersebut.  Hingga berita ini dinaikkan, Indonesia masih bertengger di posisi ke-4 dengan mendulang 30 Emas, 23 Perak dan 37 Perunggu. 

Pemerintah pun langsung menjanjikan akan mengganjar para atlet dengan berbagai bonus. Bahkan, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menyampaikan bahwa pencairan bonus akan dipercepat sesuai instruksi Presiden Joko Widodo. “Kami pastikan pekan depan bonus atlet peraih medali sudah cair, dan bonus ini diberikan baik bagi atlet
maupun pelatih dan asisten pelatihnya,” papar Menpora.

Kira-kira berapa ya bonus para pejuan Asian Games 2018 ini?

1. Bonus berkisar Rp150 juta hingga Rp1,5 miliar

Cair Pekan Depan, Ini Rincian Bonus Para Peraih MedaliANTARA FOTO/INASGOC/M Risyal Hidayat

Dikutip dari Setkab.go.id, pemerintah telah memastikan bahwa bonus bagi para peraih medali emas bervariasi. Untuk peraih emas perorangan, bonus yang didapat Rp1,5 miliar. Sedangkan untuk pasangan atau ganda akan diganjar Rp1 miliar per orang. Lalu, emas beregu dihargai Rp750 juta per orang.

Sedangkan peraih perak perorangan akan mendapat Rp500 juta. Sedangkan untuk ganda sebesar Rp400 juta per orang, dan beregu Rp300 juta per orang. Selain itu, peraih perunggu perorangan juga akan mendapatkan bonus Rp250 juta, ganda Rp200 juta per orang,
dan beregu sebesar Rp150 juta per orang.

Baca Juga: Diarak TNI, Rifki Dijanjikan Bonus Rumah

2. Bukan hanya atlet, pelatih dan asisten pelatih juga dapat bonus

Cair Pekan Depan, Ini Rincian Bonus Para Peraih MedaliReplika medali Asian Games 2018 (ANTARA FOTO/INASGOC/Widodo S Jusuf)

Pemerintah juga memberikan bonus pada pelatih dan asisten pelatih. Rinciannya, pelatih perorangan/ganda yang mendapat emas Rp450 juta, Rp150 juta untuk perak, dan Rp75 juta untuk perunggu. Lain lagi untuk mereka yang melatih tim beregu, para pelatih ini akan mendapat Rp600 juta untuk emas, Rp200 juta untuk perak, dan Rp100 juta untuk perunggu. 

Sedangkan untuk setiap medali kedua dan seterusnya, menurut Menpora, para pelatih
mendapatkan Rp225 juta untuk emas, Rp75 juta untuk perak, dan Rp37,5 juta untuk perunggu. 

Tidak hanya untuk para pelatih, apresiasi berupa bonus ini juga diberikan pemerintah kepada mereka yang menjadi asisten pelatih. Asisten pelatih perorangan/ganda mendapat Rp300 juta untuk emas, Rp100 juta untuk perak, dan Rp50 juta untuk perunggu.
Lalu asisten pelatih beregu mendapatkan Rp375 juta untuk emas, Rp125 juta untuk perak, dan Rp62,5 juta untuk perunggu.

Terakhir menurut Menpora setiap medali kedua dan seterusnya, para asisten pelatih mendapatkan Rp150 juta untuk emas, Rp50 juta untuk perak, dan Rp25 juta untuk perunggu.

3. Bonus akan langsung di kirim ke rekening masing-masing penerima bonus

Cair Pekan Depan, Ini Rincian Bonus Para Peraih Medali(Peraih medali emas cabang olah raga wushu di Asian Games 2018, Lindswell Kwok) ANTARA FOTO/Ismar Patrizki

Imam mengatakan bahwa proses pemberian bonus akan dikirim langsung ke rekening para atlet. Pemberian bonus ini pun dipastikan tanpa adanya potongan pajak. Bonus yang diberikan pemerintah juga tidak hanya berupa uang namun para atlet juga akan mendapat pengangkatan stasus sebagai Pegawai Negeri Sipil serta satu unit rumah tipe 36.

Baca Juga: Raih Medali, 5 Atlet Indonesia Ini Viral di Asian Games 2018

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau
  • Faiz Nashrillah

Berita Terkini Lainnya