Pintu Keluar Tol Cibubur Macet Total, Jasamarga Imbau Pakai Alternatif

Jasamarga mengimbau pengendara pakai jalur alternatif

Jakarta, IDN Times - Tol Jagorawi tepatnya di pintu keluar tol Cibubur terpantau macet total pada Rabu (9/11/2022) malam ini. Diduga kemacetan parah terjadi imbas dari adanya penutupan pintu keluar tol Jatikarya.

Hal ini membuat banyak pengendara terjebak berjam-jam di pintu keluar tol Cibubur. Bahkan TransJakarta pun ikut terjebak dan membuat banyak penumpang memutuskan turun di tol dan berjalan kaki untuk melanjutkan perjalanan.

Baca Juga: Kecelakaan Maut Cibubur, KNKT: Traffic Light Salah Satu Faktornya

1. Kendaraan terjebak hingga berjam-jam di tol Jagorawi

Pintu Keluar Tol Cibubur Macet Total, Jasamarga Imbau Pakai AlternatifIlustrasi kemacetan (IDN Times/Mardya Shakti)

Berdasarkan pantauan IDN Times, kendaraan terjebak hingga berjam-jam di tol Jagorawi, tepatnya jelang pintu keluar tol Cibubur. Efeknya, banyak orang keluar dari kendaraan dan berjalan kaki menuju pintu keluar tol.

Diduga macet total terjadi salah satunya karena ada aksi demonstrasi warga dengan menutup pintu masuk dan keluar tol Jatikarya, guna menuntut ganti rugi pembebasan tanah yang digunakan untuk tol. 

Seorang pengguna jalan, Zaza, kepada IDN Times menyebutkan, karena macet total 1 km saja bisa ditempuh satu jam. 

2. Transjakarta ikut terjebak

Pintu Keluar Tol Cibubur Macet Total, Jasamarga Imbau Pakai AlternatifIlustrasi bus Transjakarta (IDN Times/Arief Rahmat)

Tak hanya kendaraan pribadi, TransJakarta pun ikut terjebak dalam kemacetan di Tol Jagorawi. Banyak penumpang yang tak tahan berdiri berjam-jam, terpaksa duduk di lantai bus. 

Sementara itu, arah sebaliknya terpantau lancar. Banyak warganet yang membagikan informasi soal kondisi ini di media sosial, dan mengimbau agar menghindari pintu keluar tol Cibubur.

3. Ramai di media sosial

Pintu Keluar Tol Cibubur Macet Total, Jasamarga Imbau Pakai AlternatifUnggahan Jasamarga soal kemacetan di tol Jagorawi (Twitter.com/PTJASAMARGA)

Kemacetan di pintu keluar tol Cibubur ramai diperbincangkan di media sosial. Di Twitter, Jasa Marga menuliskan tol Jagorawi memang dalam kondisi padat.

"Kepadatan volume lalin keluar Cibubur. Gunakan jalur alternatif," tulis Jasamarga dalam akun Twitternya.

Warganet juga membagikan kondisi di lokasi dan penyebab terjadinya kemacetan berdasarkan informasi yang mereka ketahui.

"Mau keluar toll Cibubur, ga bisa ngestuck karna katanya abis ujan lebat & toll jatikarya ditutup," tulis salah satu warganet.

Baca Juga: 6 Spot Menarik di Rest Area Cibubur Square Tol Jagorawi

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya