Apa Itu Status Quo Masjid Al Aqsa yang Akan Diubah Israel?

Status quo Masjid Al Aqsa akan diubah

Jakarta, IDN Times - Menteri Keamanan Nasional Israel, Itamar Ben-Gvir, mengumumkan melalui media radio Israel, KAN, terkait rencananya mengubah status quo yang tengah berlaku di kompleks Masjid Al-Aqsa pada Selasa, 16 April 2024.

“Meningkatkan tata kelola di situs suci Yerusalem, memberikan hak-hak dasar, dan membatasi diskriminasi dan rasisme di Temple Mount (sebutan komplek Masjid Al-Aqsa bagi kaum Yahudi),” ujar Ben-Gvir dalam siaran radio tersebut.

Sebenarnya, apa yang dimaksud dengan status quo yang dimaksud Ben-Gvir ini? Berikut pembahasan yang sudah dirangkum IDN Times!

Baca Juga: Israel Berencana Ubah Status Quo Masjid Al Aqsa untuk Ibadah Yahudi

1. Apa itu status quo?

Apa Itu Status Quo Masjid Al Aqsa yang Akan Diubah Israel?Masjid Al-Aqsa (unsplash.com/nour tayeh)

Status quo adalah keadaan atau kondisi saat ini yang dianggap sebagai norma atau standar, yang sering digunakan dalam konteks sosial politik.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), status quo memiliki arti keadaan tetap pada suatu saat tertentu. Berikut contoh langsung yang berada di KBBI, “orang yang bertahan dalam status quo adalah orang yang cenderung menentang setiap perubahan."

Dengan demikian, status quo dapat diartikan juga sebagai kondisi menentang perubahan, atau berpegang teguh terhadap kondisi yang tengah terjadi saat ini.

2. Asal-usul status quo

Apa Itu Status Quo Masjid Al Aqsa yang Akan Diubah Israel?Ilustrasi teater romawi (pexels.com/ugur ugur)

Berasal dari frasa latin, yaitu “in status quo res errant ante bellum” yang berarti “keadaan negara sebagaimana ketika belum terjadi peperangan.” Status quo pada awalnya mengacu pada penarikan pasukan musuh, dan pemulihan kepemimpinan sebelum perang. Diperkirakan frasa ini berasal dari abad ke-18.

Status quo kerap kali ditemukan penggunaannya dalam rumpun ilmu sosial, politik, serta hukum. Untuk hukum sendiri, status quo adalah bahasa hukum yang paling umum, tetapi juga merupakan frasa yang digunakan secara teratur.

Baca Juga: Serangan Israel di Rafah Tewaskan 9 Orang, Mayoritas Anak-anak

3. Sejarah status quo Palestina-Israel

Apa Itu Status Quo Masjid Al Aqsa yang Akan Diubah Israel?ilustrasi Palestina vs Israel (freepik.com)

Adapun halnya dengan apa yang sedang terjadi di tengah konflik Palestina-Israel, adalah terkait status quo yang memiliki perbedaan pandangan hukum internasional yang berlaku terhadap akses Masjid Al-Aqsa, yang seharusnya hanya diperbolehkan bagi umat Islam.

Status quo yang diamini Palestina dan Badan Wakaf Yordania berasal dari dekrit yang dikeluarkan oleh kesultanan Turki Utsmani pada 1852.

Berbeda dengan Israel yang menggunakan perjanjian 1967 yang dilahirkan mantan Menteri Pertahanan Israel, Moshe Dayan.

Berangkat dari perbedaan ini, Itamar berencana mengembalikan status quo  1967 yang menyatakan bahwa pemerintah Israel mengizinkan badan wakaf mengendalikan aktivitas sehari-hari umat Islam saja, namun polisi Israel memiliki tanggung jawab atas keamanan, serta memperbolehkan non-muslim mengunjungi komplek tersebut.

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya