AHY Ungkap Ciri Capres-Cawapres yang Bakal Diusung Demokrat

AHY mengatakan pasangan pemimpin harus punya chemistry

Jakarta, IDN Times — Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) membeberkan kriteria calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) yang bakal diusung oleh partai berlambang Mercy tersebut. 

AHY menyebut pasangan calon pemimpin itu harus memiliki integritas, dan dukungan terkuat dari rakyat. 

“Tak kalah pentingnya pasangan ini harus memiliki chemistry, memiliki kekuatan energi yang percaya, saling menguatkan, saling melengkapi. Semangatnya adalah dwi tunggal,” kata AHY di JCC, Jumat (16/9/2022). 

Dia kemudian menyebut bahwa Partai Demokrat siap mencalonkan kader utamanya menjadi bagian dari Pilpres 2024. Diketahui Partai Demokrat akan mencalonkan AHY untuk maju dalam Pilpres 2024. 

“Demokrat siap mencalonkan kader utamanya menjadi bagian capres-cawapres yang diusung,” tuturnya. 

AHY lalu menanyakan pada para kader dan simpatisan yang hadir dalam HUT Demokrat ke-21 itu kesiapannya untuk menjadi partai politik yang membawa perubahan di Indonesia.  

“Partai Demokrat harus menjadi motor perubahan. Siap melakukan perubahan?” tanya AHY. 

“Siap,” jawab seluruh audiens. 

Dalam pidato kebangsaannya itu, AHY juga berharap bahwa Pemilu 2024 mendatang menjadi Pemilu yang indah seperti di era Megawati Soekarnoputri dan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Putra sulung SBY itu juga berharap langkahnya menuju 2024 tak diganggu oleh pihak mana pun. 

“Kita bisa mencontoh Pilpres yang indah di era Megawati dan SBY dulu. Besar harapan Demokrat tanggung jawab konstitusional kami ini tidak diganggu dihalangi dengan cara apapun,” ujarnya.

Baca Juga: AHY: Kita Bisa Contoh Pemilu yang Indah Seperti Era Mega dan SBY

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya