[BREAKING] Pemerintah Tetapkan Awal Ramadan 1443 H Jatuh pada Minggu 3 April 2022

Diputuskan dalam sidang Isbat, 1 Ramadan pada 3 April 2022

Jakarta, IDN Times - Kementerian Agama (Kemenag) secara resmi menetapkan awal Ramadan 1443 Hijriah jatuh pada Minggu, 3 April 2022. Hal itu disampaikan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas.

"Ketinggian hilal di seluruh wilayah Indonesia pada 1 derajat, 6,78 menit sampai dengan 2 derajat 10,02 menit," ujar Yaqut dalam konferensi pers secara virtual, Jumat (1/4/2022).

Yaqut menjelaskan, sidang isbat ini diikuti oleh sejumlah perwakilan ormas Islam. Selain itu, ada juga perwakilan dari Majelis Ulama Indonesia (MUI), Komisi VIII DPR RI dan duta besar negara sahabat.

Dalam sidang isbat ini, 101 titik semuanya melaporkan tidak melihat hilal. Sehingga, awal Ramadan tahun ini jatuh pada 3 April 2022.

"Secara mufakat 1 Ramadan 1443 Hijriah jatuh pada hari Ahad 3 April 2022 Masehi," imbuhnya.

Baca Juga: [BREAKING] Posisi Hilal di Bawah Kriteria, 1 Ramadan Berpotensi 3 April

Topik:

  • Dwifantya Aquina
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya