Jokowi Akan Lantik Dito Ariotedjo sebagai Menpora Hari Ini

Jokowi juga akan lantik Kepala BNPT baru

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo akan melantik Dito Ariotedjo sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) menggantikan Zainudin Amali. Pelantikan itu rencananya digelar hari ini, Senin (3/4/2023).

Sumber IDN Times dari pemerintahan membenarkan bahwa Dito dilantik menjadi Menpora hari ini.

Namun, sumber tersebut enggan menjelaskan kapan waktu tepatnya pelantikan tersebut.

"Iya, hari ini pelantikan," ujar sumber tersebut.

Selain itu, Jokowi juga akan melantik Komjen Rycko Amelza Dahniel sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT). Rycko dilantik menggantikan Boy Rafli Amar yang memasuki masa pensiun.

Diketahui, Menpora saat ini dijabat oleh Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK), Muhadjir Effendy, selaku Pelaksana Tugas.

Hal itu dilakukan menyusul Zainudin Amali yang mengundurkan diri belum lama ini.

Baca Juga: Jokowi Lantik Menpora Pengganti Zainudin Amali Pekan Depan

Topik:

  • Deti Mega Purnamasari

Berita Terkini Lainnya