Jokowi Bagikan Sertifikat Tanah ke Warga di Jateng: Bisa Disekolahkan

Jokowi ingatkan kemampuan bayar bila sertifikat digadai

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo membagikan sertifikat hak atas tanah untuk rakyat di Alun-alun Wonosobo, Jawa Tengah. Jokowi mengatakan, sertifikat itu berasal dari program pendaftaran tanah sistematis lengkap (PTSL).

“Coba diangkat saya ingin lihat betul-betul sudah diterima belum. Saya ingin memastikan bahwa BPN Kabupaten Wonosobo, Kanwil BPN Jawa Tengah sudah menyampaikan kepada Bapak, Ibu sekalian,” ujar Jokowi dalam sambutannya yang disiarkan di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Senin (22/1/2024).

Baca Juga: Gibran Sebut Pemerintah Terbitkan 110 Juta Sertifikat Tanah, Benarkah?

1. Sertifikat yang diberikan sebagai tanda hukum

Jokowi Bagikan Sertifikat Tanah ke Warga di Jateng: Bisa DisekolahkanPresiden Jokowi membagikan sertifikat hak atas tanah untuk rakyat, di Alun-alun Wonosobo, Jawa Tengah (dok. Sekretariat Presiden)

Jokowi menyampaikan, sertifikat itu merupakan tanda bukti hukum kepemilikan tanah warga. Oleh karena itu, Jokowi meminta warga untuk memastikan nama dan ukuran tanahnya sudah sesuai atau belum.

“Di sini juga ada luasnya berapa, di surat ukur ada luas lahan berapa ada semuanya. Jangan sampai keliru nama, jangan sampai keliru luas (lahan),” ucap dia.

Baca Juga: Gadai Sertifikat Tanah Tanpa Survei, Pahami Cara dan Risikonya

2. Jokowi sebut sertifikat tanah bisa "disekolahkan"

Jokowi Bagikan Sertifikat Tanah ke Warga di Jateng: Bisa DisekolahkanPresiden Joko "Jokowi" Widodo usai menghadiri Harlah ke-78 Muslimat NU di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Sabtu (20/1/2024). (IDN Times/Margith Juita Damanik)

Dalam kesempatan itu, Jokowi menyebut, sertifikat tanah itu juga bisa "disekolahkan" alias sebagai jaminan pinjaman ke bank. Namun, Jokowi mengingatkan agar pinjaman harus disesuaikan dengan kemampuan bayar.

“Saya hanya titip bisa disekolahkan tapi hati-hati dengan kalkukasi, dengan perhitungan yang matang, dihitung betul. Pinjam gede maupun pinjam kecil sami mawon, yen ora iso balekke yo abot (pinjam besar atau kecil sama saja, kalau tidak bisa dikembalikan ya berat),” kata dia.

3. Warga bersyukur sudah miliki sertifikat tanah

Jokowi Bagikan Sertifikat Tanah ke Warga di Jateng: Bisa DisekolahkanPresiden Jokowi membagikan sertifikat hak atas tanah untuk rakyat, di Alun-alun Wonosobo, Jawa Tengah (dok. Sekretariat Presiden)

Salah seorang warga dari Purworejo, Ismudin, mengaku bersyukur memiliki sertifikat tanah. Dia berharap, tanahnya bisa memiliki manfaat yang baik.

“Alhamdulillah warga sangat senang punya pegangan tanah lah, istilahnya sertifikat. Semoga bermanfaat,” ujar Ismudin.

Topik:

  • Vanny El Rahman

Berita Terkini Lainnya