Jokowi Gelar Open House, Warga Antre Masuk Istana

Semua warga bisa hadir

Jakarta, IDN Times - Istana Kepresidenan Jakarta menggelar acara open house dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah. Sejumlah warga juga sudah baris mengantre untuk masuk ke dalam Istana Negara, Jakarta.

Pantauan IDN Times, Rabu (10/4/2024), warga sudah berada di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta sejak pukul 07.30 WIB. Acara open house baru akan dimulai pukul 09.00 WIB.

Presiden Jokowi bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin beserta Ibu Wury Ma'ruf Amin akan menyambut tamu di acara open house. Dalam acara tersebut, Istana membagi dua pintu masuk antara pejabat dan masyarakat.

Istana menyebut, tak ada undangan dalam acara open house. Sehingga, semua lapisan masyarakat bisa hadir.

Salah satu warga bernama Andi mengaku datang dari Bekasi. Dia bersama istri dan anaknya sengaja datang ke Istana untuk open house bertemu Presiden Jokowi.

"Saya sampai Istana jam 08.00 WIB. Ini sengaja datang pingin bertemu Presiden Jokowi," ucap Andi.

Keinginan itu semakin menguat karena ini merupakan tahun terakhir Jokowi menjabat sebagai Presiden RI.

"Ya semoga di Bapak Jokowi bisa menyelesaikan masa jabatannya dengan baik," kata dia.

Baca Juga: Jokowi dan Ma'ruf Amin Salat Idulfitri 1445 di Istiqlal

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya