KPU Masih Hitung Rekapitulasi Suara dari Luar Negeri, Baru 3 Negara

Baru Athena, Perth dan Manila

Jakarta, IDN Times - Komisi Pemilihan Umum (KPU) masih menghitung rekapitulasi penghitungan suara nasional dari pemilu luar negeri. Per pukul 21.20 WIB, Rabu (28/2/2024), masih terhitung 3 negara dari total 128 pemilihan luar negeri.

Penghitungan pertama berada di Athena, Yunani. Total, jumlah surat suara sah di Athena ada 990, tidak sah 22 dan jumlah seluruhnya ada 1.012.

Berikut hasil penghitungan suara di Athena untuk capres-cawapres:

1. Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar: 98 suara

2. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka: 659 suara

3. Ganjar Pranowo-Mahfud MD: 233 suara

Kemudian, bergeser ke Perth, Australia. Jumlah surat suara untuk capres-cawapres ada 3.445, tidak sah 44 suara, jumlah seluruh suara sah dan tidak sah sebanyak 3.489.

Berikut hasil penghitungan suara di Perth untuk capres-cawapres:

1. Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar: 708 suara

2. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka: 1.137 suara

3. Ganjar Pranowo-Mahfud MD: 1.600 suara

Penghitungan suara dilanjut ke Manila, Filipina dengan jumlah suara sah 915, tidak sah 29 suara. Total surat suara sah dan tidak sah ada 944.

Berikut hasil penghitungan suara di Manila untuk capres-cawapres:

1. Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar: 84 suara

2. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka: 478 suara

3. Ganjar Pranowo-Mahfud MD: 353 suara

Baca Juga: KPU Jakarta Buka Pendaftaran Pemantau Pilgub DKI 2024, Ini Syaratnya

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya