Megawati Tak Tergiur Umumkan Capres 2024 di HUT ke-50 PDIP

"Gak ada, ini urusan gue," kata Mega

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri enggan mengumumkan calon presiden (capres) 2024, di HUT ke-50 PDIP. Megawati menegaskan, capres 2024 merupakan hak prerogatifnya sebagai Ketua Umum PDI Perjuangan.

"Kan saya ketua umum terpilih di kongres partai sebagai institusi tertinggi partai, maka oleh kongres partai diberikanlah ketum terpilih hak prerogratif siapa yang akan dicalonkan. Saiki nunggin? (pengumuman capres) Gak ada, ini urusan gue," ujar Megawati di JI-Expo Kemayoran, Jakarta, Selasa (10/1/2023).

Dia menegaskan, kader PDI Perjuangan yang nanti akan menjadi capres 2024 merupakan sosok yang mumpuni.

Lebih lanjut, Megawati mengatakan, PDIP saat ini ingin melakukan konsolidasi internal terlebih dahulu. Oleh karena itu, dia meminta kepada partai lain untuk tidak menunggu.

"Makanya gak dah dengan segala hormat saya pada temen saya partai lain, saya mau konsolidasi rumah tangga saya aja dah," kata dia.

Baca Juga: Jokowi: Bu Mega Tidak Grusa-grusu Tentukan Capres seperti yang Lain

https://www.youtube.com/embed/BrvmWEtAIjc

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya