Megawati Tak Umumkan Sikap Politik PDIP di Rakernas V: Gue Mainin Dulu

Perlu ada kalkulasi politik terkait sikap yang diambil PDIP

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri, tak mengumumkan sikap politik partai untuk periode 2024-2029 pada penutupan Rakernas V yang digelar di Ancol, Jakarta Utara.

Megawati meminta kepada seluruh kader PDI Perjuangan untuk disiplin berada di bawah komandonya.

"Maka, sikap politik PDI Perjuangan didasarkan pada pemikiran, mana yang akan membawa bangsa Indonesia menjadi lebih baik, berdaulat dan lebih berdiri di atas kaki sendiri, itulah landasan pilihan sikap politik kita," ujar Megawati, Minggu (26/5/2024).

"Makanya kalau gak ada yang ikut, gak berdisiplin dan tahu toh, ibu mau ngapain? Nah," sambungnya.

Megawati mengatakan, perlu ada kalkulasi politik terkait sikap yang nantinya diambil PDIP untuk bergabung ke pemerintahan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka atau oposisi.

"Kan harus dihitung secara politik lho. Enak saja, ini kan wartawan paling tungguin Iki. Sikap dari rakernas, tadi pagi saya baca Kompas, akan menentukan sikap blablabla, haha, aku sambil sarapan gitu kan, aku bilang, haha, enak saja. Gue mainin dulu dong," kata dia.

Megawati kemudian meminta kepada kader PDIP untuk terus turun dan membantu rakyat.

Dalam rekomendasi eksternal hasil Rakernas V PDIP, salah satu poinnya mengamanatkan partai agar menjalankan fungsi check and balance dalam pemerintahan.

"Rakernas V Partai menilai untuk meningkatkan kualitas demokrasi Indonesia memerlukan fungsi kontrol dan penyeimbang (checks and balances)," kata Puan saat membacakan rekomendasi eksternal Rakernas V PDIP.

Hasil Rakernas V PDIP menyerahkan sikap politik partai kepada Megawati Soekarnoputri.

"Rakemas V Partai memberikan kewenangan penuh kepada Ketua Umum PDI Perjuangan sesai dengan ketentuan Pasal 15 Anggaran Rumah Tangga PDI Perjuangan untuk menentukan sikap politik Partai terhadap pemerintah," imbuhnya.

Baca Juga: Megawati Sebut Risma Menteri Cengeng: Belum Opo-Opo Mewek

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya