Menkes soal Perayaan HUT ke-77 RI: Seru, Artinya Pandemik Terkendali

Namun pandemik COVID-19 belum berakhir

Jakarta, IDN Times - Menteri Kesehatan (Menkes), Budi Gunadi Sadikin mengaku senang perayaan upacara detik-detik proklamasi HUT ke-77 Republik Indonesia berlangsung meriah. Menurutnya, acara bisa berlangsung meriah karena Indonesia berhasil mengendalikan pandemik COVID-19.

"Seru, aku senang, ya senangnya karena itu ya, artinya pandemik bisa terkendali, senangnya itu sih," ujar Budi di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (17/8/2022).

Menkes Budi Gunadi ketika penyanyi cilik Farel Prayoga menyanyikan lagu Ojo Dibandingke juga ikut bergoyang. Pada upacara hari ini, Budi Gunadi mengenakan baju adat asal Kalimantan Timur.

"Kenapa milih ini? Karena siap-siap mau ke ibu kota baru," kata dia.

Dalam kesempatan itu, Budi berpesan kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Sebab, pandemik COVID-19 belum berakhir.

Baca Juga: Farel Prayoga, Bocah 12 Tahun Sukses 'Goyang' Istana Lewat Campur Sari

Topik:

  • Hana Adi Perdana

Berita Terkini Lainnya