Survei: Elektabilitas Anies Anjlok di Cagub DKI, Teratas Capres

Para pendukung ingin Anies naik kelas dari cagub jadi capres

Jakarta, IDN Times - Lembaga survei Indikator melakukan jajak pendapat terhadap elektabilitas calon presiden (capres) 2024. Survei ini dilakukan hanya di DKI Jakarta pada Februari-Maret 2023.

Indikator dalam surveinya melibatkan 2.060 responden. Survei ini menggunakan metode simple random sampling dengan margin of error sektiar 3,5 persen, pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Baca Juga: Surya Paloh: Apa Salahnya NasDem Mencalonkan Anies Baswedan?

1. Anies tak didukung bila maju sebagai cagub

Survei: Elektabilitas Anies Anjlok di Cagub DKI, Teratas CapresPKS resmi deklarasikan Anies Baswedan sebagai bacapres di 2024 (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Dalam survei itu, nama Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menjadi tokoh yang elektabilitasnya paling tinggi dalam top of mind para responden sebagai calon gubernur (cagub) DKI Jakarta. Di posisi kedua ada nama Ridwan Kamil.

Berikut lima nama teratas dalam survei soal cagub DKI Jakarta:
- Basuki Tjahaja Purnama (Ahok): 12,6 persen
- Ridwan Kamil: 7,4 persen
- Sandiaga Uno: 6,2 persen
- Anies Baswedan: 6 persen
- Heru Budi Hartono: 4,4 persen

Elektabilitas Anies Baswedan sebagai cagub DKI Jakarta di survei Indikator pada Februari 2021 sebesar 33,6 persen. Namun, pada survei indikator di Februari-Maret 2023 terjun bebas hanya 6,2 persen.

Baca Juga: Survei: Google Didominasi Kata Kunci Anies Baswedan

2. Penyebab elektabilitas Anies anjlok

Survei: Elektabilitas Anies Anjlok di Cagub DKI, Teratas CapresBakal calon presiden dari Partai NasDem, Anies Baswedan saat berbicara di Bandung. (www.instagram.com/@aniesbaswedan)

Peneliti utama Indikator, Burhanudin Muhtadi menerangkan, elektabilitas Anies anjlok diduga karena pendukungnya ingin Anies sebagai calon presiden (capres) 2024, bukan calon gubernur DKI Jakarta.

"Turun mungkin beliau dianggap naik kelas dari cagub menjadi capres, nama Anies lari ke mana, dan suara Anies tidak mengerucut ke mana-nama, tapi ada ke Sandi, Ridwan Kamil yang naik perolehannya," ujar Burhanudin

3. Anies elektabilitasnya nomor satu bila jadi capres

Survei: Elektabilitas Anies Anjlok di Cagub DKI, Teratas CapresBakal calon presiden 2024, Anies Baswedan (IDN Times/Amir Faisol)

Tapi dalam survei Indikator pada Februari-Maret 2023, elektabilitas Anies Baswedan berada di posisi puncak mengalahkan Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto.

Dalam survei itu muncul nama Joko "Jokowi" Widodo. Burhan mengatakan, nama itu muncul karena surveinya berbentuk top of mind.

Jadi, apa yang dipikirkan responden itulah yang dihasilkan dalam survei. Berikut hasil top of mind capres yang akan dipilih bila pemilu digelar hari ini:

- Anies Baswedan: 28 persen
- Ganjar Pranowo: 21,3 persen
- Prabowo Subianto: 11 persne
- Joko Widodo: 5 persen
- Ridwan Kamil: 2,6 persen
- Agus Harimurti Yudhoyono: 1,6 persen
- Erick Thohir: 0,9 persen
- Sandiaga Uno: 0,8 persen

Baca berita terbaru terkait Pemilu 2024, Pilpres 2024, Pilkada 2024, Pileg 2024 di Gen Z Memilih IDN Times. Jangan lupa sampaikan pertanyaanmu di kanal Tanya Jawab, ada hadiah uang tunai tiap bulan untuk 10 pemenang.

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya