Zulhas: Presiden Jokowi Owner PAN

Hal itu Zulhas sampaikan usai bertemu dengan Jokowi

Intinya Sih...

  • Zulkifli Hasan (Zulhas) mengajak sejumlah Ketua dan Sekretaris DPW PAN bertemu dengan Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta.
  • Usai pertemuan, Zulhas menyampaikan bahwa tidak ada pembahasan politik, melainkan hasil imtek Anggota DPRD PAN Seluruh Indonesia dan Rakornas Pemenangan Pilkada Tahun 2024.
  • Zulhas menyebut Ketua dan Sekretaris DPW PAN ingin bertemu dengan Presiden Jokowi karena mereka sangat mencintai Jokowi. Mereka juga berfoto bersama Jokowi dan menikmati hidangan bakso hingga siomay.

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan (Zulhas), mengajak sejumlah Ketua dan Sekretaris DPW PAN se-Indonesia, untuk bertemu dengan Presiden Joko "Jokowi" Widodo di Istana Kepresidenan Jakarta. Usai bertemu Jokowi, Zulhas mengaku tak ada pembahasan politik.

"Gak ada, Pak Jokowi malah saya bilang, 'Pak, gak usah sambutan, saya saja ngomong terima kasih'," ujar Zulhas, Jumat (10/5/2024).

Baca Juga: Pengurus PAN Bakal Bertemu Jokowi, Zulhas: Ingin Foto di Istana

1. Zulhas sebut Jokowi owner PAN

Zulhas: Presiden Jokowi Owner PANKetua Umum PAN, Zulkifli Hasan saat memberikan sambutan dalam Rakornas PAN di Jakarta, Kamis (9/5/2024). (IDN Times/Muhammad Ilman Nafi'an)

Zulhas mengaku, menyampaikan kepada Presiden Jokowi terkait hasil imtek Anggota DPRD PAN Seluruh Indonesia dan Rakornas Pemenangan Pilkada Tahun 2024. Dia juga memperkenalkan sejumlah pengurus DPW PAN ke Jokowi.

"Saya laporkan. Kalau saya kan selalu menyampaikan, Pak Jokowi itu keluarga kami, PAN ini keluarganya Pak Jokowi. Jadi, kami sudah, kami hubungannya, PAN ini menganggap pak Jokowi itu ya keluarga kita," kata dia.

Saat ditanya apakah akan mengajak Jokowi untuk bergabung ke PAN, Zulhas menyebut kalau orang nomor satu di Indonesia itu adalah owner-nya.

"Pak Jokowi owner, sudah," ucap dia.

Baca Juga: PAN Ungkap Nama Bacagub yang Diusung di Jakarta, Jabar, Banten, Jatim

2. DPW PAN ingin bertemu dengan Jokowi

Zulhas: Presiden Jokowi Owner PANKetua Umum PAN, Zulkifli Hasan (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Dalam kesempatan itu, Zulhas menyebut Ketua dan Sekretaris DPW PAN ingin bertemu dengan Presiden Jokowi. Menurutnya, mereka sangat mencintai Jokowi.

"Jadi, ini teman-teman saya semua seperjuangan dari seluruh Indonesia, sebagai Ketua PAN level provinsi dan sekretaris. Kalau 38 kali 2 ya lebih kurang 76-80 lah jumlahnya," kata dia.

Zulhas mengatakan, mereka datang ke Istana karena ingin bertemu dengan Presiden Jokowi. Dia bersyukur, Jokowi berkenan menemui pengurus DPW PAN se-Indonesia.

"Saya bilang kemarin bilang, 'Pak, mohon izin apakah bapak berkenan ini saudara-saudara saya dari seluruh indonesia ingin lihat Istana, Pak'. Kedua, ingin jumpa sama tokoh pemimpin yang dicintai dan dibanggakan. Alhamdulillah walaupun hari libur, Bapak dari Bogor ke sini bersedia. Tentu itu suatu kebahagiaan yang tak terkira dari teman-teman seluruh Indonesia," ucap dia.

3. Ada sesi foto-foto dengan Jokowi

Zulhas: Presiden Jokowi Owner PANKetua Umum PAN, Zulkifli Hasan (IDN Times/Ilman Nafi'an)

Zulhas menyampaikan, dalam pertemuan itu juga ada sesi foto-foto bersama Presiden Jokowi. Selain itu, Jokowi juga memberikan hidangan bakso hingga siomay.

"Fotonya satu-satu, makan dulu, makan bakso, makan siomay," kata dia.

Baca Juga: Zulhas Ajak Pengurus PAN Daerah ke Istana, Bahas Jatah Menteri?

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya