Lukman Serahkan 34 Halaman Memori Jabatan ke Menag Baru Fachrul Razi

Menteri Agama dijabat Fachrul Razi menggantikan Lukman Hakim

Jakarta, IDN Times - Menteri Agama periode 2014-2019, Lukman Hakim Saifuddin, menyerahkan dokumen memori jabatan ke Menteri Agama yang baru, Fachrul Razi, dalam serah terima jabatan di gedung Kementerian Agama (Kemenag), Rabu (24/10).

Dalam pidatonya, Lukman mengatakan, dokumen memori jabatan yang berisi 34 halaman itu di awal pembukaan babnya adalah tentang manajemen SWOT, yaitu Strengths (kekuatan), Weaknesses (kelemahan), Opportunities (peluang), dan Threats (ancaman).

"Ada 34 halaman memori jabatan 8 bab, dimulai dengan SWOT seperti di militer yang pasti Pak Fachrul Razi sangat pahami. Ada (juga) capaian dan tolok ukur dan program unggulan," kata Lukman di hadapan seluruh jajaran pegawai Kemenag RI.

Lukman menerangkan, bahan tertulis berbentuk memori jabatan itu akan membantu Fachrul Razi dalam menjalankan roda kepemimpinan di Kemenag.

"Yang lebih penting ada memori jabatan, ada bahan tertulis, itu bisa membantu," terangnya.

Lukman mengungkapkan, adanya dokumen memori jabatan ini sebagai bentuk upayanya untuk membantu mempercepat pemahaman Menag baru terhadap manajemen dan program yang sudah ada di Kementerian Agama.

"Karenanya saya mengapresiasi, sehingga mudah-mudahan menteri agama dengan cepat memahami, saya meyakini sepenuhnya Pak Menteri akan cepat menelaah itu semua," kata Lukman Hakim.

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya