Diduga Hina Presiden Jokowi, Ini Deretan Kontroversi Rocky Gerung

Ujarannya bertendensi menghasut, Rocky dilaporkan ke Polda

Jakarta, IDN Times - Ketua Umum Relawan Indonesia Bersatu, Lisman Hasibuan, melaporkan Rocky Gerung ke Polda Metro Jaya atas dugaan penghinaan terhadap Presiden Joko Widodo. Rocky Gerung dilaporkan usai ujaran yang dilontarkannya viral di media sosial, perkataan ini dinilai memiliki tendesi menghasut, kontroversial, dan memicu kegaduhan.

"Begitu Jokowi kehilangan kekuasaannya, dia akan jadi rakyat biasa gak ada yang peduli nanti, tetapi ambisi Jokowi adalah mempertahankan legacy-nya, dia masih pergi ke China buat nawarin Ibu Kota Nusantara (IKN), dia masih mondar-mandir ke koalisi yang lain. Itu baj***** yang tol**, kalau dia baj***** pintar dia mau terima berdebat dengan Jumhur Hidayat, tapi baj***** tol** itu sekaligus baj***** yang pengecut," kata Rocky dalam forum Aksi Aliansi Sejuta Buruh di Islamic Center, di Bekasi, Sabtu, 29 Juli 2023.

Pernyataan ini sontak membuat kegaduhan, Rocky Gerung dijerat Pasal 28 ayat 2 Jo Pasal 45 ayat 22 UU Nomor 19 Tahun 2016 tentang ITE dan Pasal 156 KUHP dan Pasal 160 KUHP dan atau Pasal 14 ayat 1 dan ayat 2 atau Pasal 15 UU Nomor 1 Tahun 1946 tentang Peraturan Hukum Pidana.

Ini bukan pertama kali Rocky memantik kontroversi. Berikut deretan kontroversi Rocky Gerung yang sempat bikin heboh publik.

1. Rocky pernah sebut kitab suci adalah salah satu karya fiksi

Diduga Hina Presiden Jokowi, Ini Deretan Kontroversi Rocky GerungRocky Gerung berjabat tangan dengan Calon Presiden Prabowo Subianto saat debat Pilpres 2019. (IDN Times/Irfan Fathurohman)

Ketenaran Rocky Gerung disinyalir bermula saat ia kerap kali diundang ke acara televisi, saat ia menjadi bintang tamu acara gelar wicara di stasiun televisi swasta nasional.

Rocky memberi penjelasan tentang definisi fiksi kala Prabowo Subianto membuat pernyataan Indonesia akan bubar pada 2023 berdasarkan novel fiksi "Ghost Fleet". Ia mencontohkan Kitab Suci sebagai salah satu karya fiksi.

"Fiksi adalah energi yang dihubungkan dengan telos. Itulah sifat fiksi dan hal tersebut baik. Fiksi berbeda dengan fiktif yang bermakna buruk, kitab suci adalah fiksi atau bukan? Kalau saya memakai arti bahwa fiksi itu mengaktifkan imajinasi. Kitab suci adalah fiksi, menuntun kita semua berpikir imajinatif," ujar Rocky Gerung dalam acara Indonesian Lawyers Club, Selasa, 10 April 2018.

Baca Juga: Ini Pernyataan Rocky Gerung yang Dianggap Menghina Jokowi

2. Sebut Presiden Jokowi tidak mengerti Pancasila

Diduga Hina Presiden Jokowi, Ini Deretan Kontroversi Rocky GerungDalam upaya internalisasi nilai-nilai Pancasila, Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) dan Universitas Pancasila (UP) melakukan penandatanganan kerja sama di Jakarta, Selasa (18/7/2023). (Dok. BPIP)

Serupa dengan pernyataan kontroversial di atas, saat ia diundang pada acara televisi yang sama akademisi politik dan filsafat itu kembali membuat pernyataan penuh kontroversi. Pasalnya ia menyatakan bahwa Presiden Jokowi tidak paham Pancasila.

"Saya tidak pancasialis, siapa yang berhak menghukum atau mengevaluasi saya? Harus orang yang pancasialis, lalu siapa? Tidak ada tuh. Koalisi pancasila dan presiden juga tidak mengerti pancasila," ujar Rocky dalam acara Indonesian Lawyers Club (ILC), Selasa, 3 Desember 2019.

3. Pancasila idelogi gagal, karena bertentangan sila-silanya

Diduga Hina Presiden Jokowi, Ini Deretan Kontroversi Rocky GerungTangkapan layar Rocky Gerung pada acara Mata Najwa (YouTube/Najwa Shihab)

Tak hanya itu, dalam acara di salah satu program acara televisi swasta Rocky Gerung kembali mengujarkan pernyataan bahwa pancasila adalah ideologi yang gagal.

"Pancasila itu sebagai ideologi gagal karena bertentangan sila-silanya. Saya pernah menulis risalah di majalah prisma dengan riset akademis yang kuat untuk menerangkan bahwa Pancasila bukan ideologi dalam pengertian akademis dan diskusi dalam diskors ideologi," ujar Rocky dalam acara Indonesian Lawyers Club (ILC), Selasa, 3 Desember 2019.

 

Baca Juga: Polda Metro Tindak Lanjuti Laporan Relawan Jokowi ke Rocky Gerung

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya