Siap-Siap, Wordpress Tak Lama Lagi Akan Dirombak Total

Wordpress bertransformasi menjadi JavaScript.

Perombakan besar-besaran akan dilakukan terhadap platform Wordpress.Pasalnya, tak lama lagi pondasi seluruh platform akan diubah dengan memakai bahasa pemrogaman atau JavaScript dan kode.

Dilansir TechCrunch, (26/11), pembuat platform Blogging ini, Automattic menyatakan akan merencanakan sebuah proyek bernama Calypso yang berjalan dalam waktu 20 bulan. Proyek tersebut disinyalir sebagai cikal bakal dari perubahan yang akan terjadi secara total pada Wodpress.com nantinya.

Siap-Siap, Wordpress Tak Lama Lagi Akan Dirombak TotalSumber Gambar: wikimedia.com

Tujuannya sederhana yaitu menciptakan sebuah Wodpress.com yang lebih relevan dan bisa dilakukan untuk pemrosesan yang secepat kilat, bahkan kompatibel untuk perangkat genggam. Para pengemban akan meninggalkan bahasa pemrograman PHP dan MySQL. Lalu mereka akan membangun ulang seluruhnya menjadi JavaScript serta API tertentu.

Siap-Siap, Wordpress Tak Lama Lagi Akan Dirombak TotalSumber Gambar: idwebhost.com

Nantinya juga akan ditambahkan sebuah fitur berupa Single Page Applications (SPAs) agar user bisa memakai Wordpress tanpa loading yang terlalu lama. Disamping itu juga membuatnya semakin mudah untuk diakses menggunakan gadget. 

Selain itu, para pengemban juga akan membuat sebuah aplikasi Mac yang bisa digunakan untuk mengakses Wordpress.com dan beberapa tambahan fitur-fitur kecil seperti notifikasi dan lain-lain. Aplikasi serupa akan dirilis untuk OS Linux dan Windows.

Siap-Siap, Wordpress Tak Lama Lagi Akan Dirombak TotalSumber Gambar: balitechy.com

Topik:

Berita Terkini Lainnya