[BREAKING] Bekasi Diguncang Gempa Bumi 3,2 SR

Belum ada laporan kerusakan

Jakarta, IDN Times - Gempa bumi berkekuatan 3,2 Skala Richter mengguncang wilayah Bekasi, Jawa Barat, Selasa (10/12) pukul 12.54 WIB. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan pusat gempa berada di 6.54 Lintang Selatan dan 107.08 Bujur Timur, serta di kedalaman 4 km.

"Pusat gempa berada di darat 22 km barat daya Kabupaten Bekasi. Dirasakan (Skala MMI): II Cikarang," tulis laman BMKG.

Hingga kini belum ada laporan adanya kerusakan akibat gempa bumi ini.

Baca Juga: Rawan Gempa, Indonesia Butuh Lebih Banyak Rumah Tahan Gempa

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya