Buka Forum R20, Jokowi Ingin Dunia Bersatu Demi Generasi Mendatang

Sejumlah menteri hadir saat pembukaan R20

Bali, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo meresmikan Forum Agama G20 atau Religion of Twenty (R20) di Grand Hyatt, Nusa Dua, Bali, Rabu (2/11/2022). Peresmian tersebut dilakukan secara virtual.

Dalam sambutannya, Jokowi berharap forum R20 dapat menjadi forum dunia yang memberikan dampak positif bagi persatuan dan perdamaian dunia, demi generasi mendatang yang lebih baik.

"Yang juga sangat penting adalah kita tokoh agama dari berbagai agama dan dari berbagai agama harus bekerja sama untuk meningkatkan kontribusi agama dalam menyelesaikan masalah-masalah dunia, untuk mengurangi rivalitas dan menghentikan perang demi dunia yang damai dunia yang bersatu dan dunia yang bekerja sama untuk mewariskan kebaikan bagi generasi mendatang," kata dia.

Menurut Jokowi, Indonesia adalah negara kepulauan dengan dasar negara Pancasila dengan beragam suku, ras, hingga agama. Namun, Indonesia dapat hidup berdampingan di bawah naungan Bhineka Tunggal Ika.

"Kami disatukan dengan toleransi Bhineka Tunggal Ika," ujar dia.

Baca Juga: Forum R20 Resmi Dibuka, Mahfud hingga Erick Thohir Hadir

1. Indonesia didirikan dan dibangun berbagai tokoh agama

Buka Forum R20, Jokowi Ingin Dunia Bersatu Demi Generasi MendatangPresiden Joko Widodo saat membuka Forum R20 secara virtual, Rabu (2/11/2022). (Dok TVNU)

Jokowi mengatakan tokoh-tokoh agama yang berbeda telah menjadi bagian utama dari perjuangan kemerdekaan Indonesia. Tokoh-tokoh agama yang berbeda juga menjadi menjadi bagian penting untuk mempersatukan Indonesia.

"Bahkan tokoh agama yang berbeda juga menjadi bagian penting untuk menyukseskan program pembangunan pemerintah Indonesia," kata dia.

Jokowi juga menegaskan keberhasilan Indonesia saat ini, termasuk dalam penanganan COVID-19, juga berkat kontribusi tokoh-tokoh agama. "Masjid, gereja, pura, vihara, dan klenteng telah menjadi pusat literasi masyarakat di berbagai bidang, gotong royong, lintas tokoh agama juga menjadi kebanggan Indonesia," kata dia.

"Selamat mengikuti konfereni R20. Semoga berhasil membangun kesepahaman dan kesepakatan serta menyepakati langkah-langkah konkret agar agama berkontribusi yang lebih besar terhadap peradaban dan untuk kemanusiaan serta demi dunia yang lebih membahagiakan," kata Jokowi.

2. Sejumlah menteri menghadiri pembukaan R20

Buka Forum R20, Jokowi Ingin Dunia Bersatu Demi Generasi MendatangMenko Polhukam Mahfud MD beserta delegasi dari Liga Muslim Dunia. (Dok. TVNU)

Sejumlah menteri hadir dalam pembukaan R20, di antaranya Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan Mahfud MD, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, serta Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas.

Selain itu, hadir juga Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI), Jusuf Kalla. Beberapa delegasi dari Liga Muslim Indonesia selaku mitra PBNU dalam gelaran R20 juga turut hadir.

 

3. Tujuan penyelenggaraan Forum R20

Buka Forum R20, Jokowi Ingin Dunia Bersatu Demi Generasi MendatangKetua Umum PBNU, KH. Yahya Cholil Staquf, dan Sekjen Liga Muslim Dunia (MWL), Syekh Mohammed Al-Issa, saat konferensi pers jelang pelaksanaan Forum R20 di Nusa Dua, Bali, Selasa (1/11/2022). (IDN Times/Rochmanudin)

Diketahui, Forum R20 berlangsung di Bali, 2-3 November 2022. Peserta R20 mencapai 464 orang dan 170 di antaranya dari luar negeri. Para pemimpin agama, sekte, hingga aliran kepercayaan, akan berdiskusi bagaimana agama efektif berkontribusi bagi perbaikan ekonomi-politik global.

R20 hadir dengan berbagai tujuan seperti mencegah isu identitas digunakan sebagai senjata, membatasi penyebaran kebencian kelompok, serta melindungi masyarakat dari kekerasan dan penderitaan yang dipicu konflik.

Tidak hanya itu, forum diskusi internasional ini juga memiliki tujuan untuk mendorong diskusi yang jujur dan realistis dalam komunitas agama, dan di antara berbagai komunitas agama. Bahkan, memasukkan nilai-nilai moral dan spiritual ke dalam struktur kekuatan geopolitik dan ekonomi.

Forum yang diketuai dan digagas sejak Januari 2022 oleh Gus Yahya. Merujuk dari tujuan acara ini, Gus Yahya dipercayai sebagai ketua forum R20, karena dia dianggap memiliki rekam jejak yang konsisten dalam mengajak sesama muslim. Terlebih lagi, dalam merekontekstualisasi sebagian pemahaman ajaran Islam, yang telah usang dan membelenggu.

Konferensi tingkat tinggi G20 melibatkan agama-agama di dunia, sebagai bagian dari solusi untuk krisis global. Hal itu dilakukan G20 melalui salah satu forum garapannya, yakni Religion of Twenty (R20).

Pertemuan ini dihadiri para pemimipin dan pemuka agama global, guna memastikan agama bukanlah sumber masalah global. Melainkan, mampu sebagai solusi yang sejati dan dinamis dari setiap permasalahan atau konflik dunia, khususnya pada abad ke-21.

Baca Juga: Sekjen Liga Muslim Dunia Berharap Forum R20 Bawa Perdamaian Dunia

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya