Polisi Periksa Kejiwaan Ratna Sarumpaet

Ratna Sarumpaet alami gangguan kejiwaan?

Jakarta, IDN Times - Mantan anggota tim pemenangan pasangan capres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Ratna Sarumpaet, menjalani pemeriksaan psikologi oleh Dokter Kesehatan (Dokkes) Polda Metro Jaya. Pemeriksaan tersebut merupakan kegiatan rutin yang diadakan Polda Metro Jaya. 

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono mengatakan pemeriksaan tersebut tak ada kaitannya dengan pengajuan Ratna sebagai tahanan kota. 

"Tadi juga ada observasi sebentar berkaitan dengan psikologisnya. Kita tanyakan ada tim dari psikiater juga ya yang kita undang, dan nanti mungkin kalau ada kelanjutannya akan kami beri tahu kembali," kata Argo di Gedung Bidang Dokter Kesehatan (Biddokkes) Mapolda Metro Jaya, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Rabu (10/10). 

Baca Juga: Ini Peran Presiden KSPI dalam Kasus Hoaks Ratna Sarumpaet

1. Pemeriksaan kesehatan adalah kegiatan rutin penghuni ruang tahanan

Polisi Periksa Kejiwaan Ratna SarumpaetIDN Times/Irfan Fathurochman

Lebih lanjut lagi, Argo mengatakan kalau pemeriksaan yang dilakukan ratna adalah kegiatan rutin yang mesti dijalankan oleh penghuni Rutan.

“Ya ini kan pemeriksaan rutin  yah. Jadi semua tahanan pun sama diperlakukan baik itu ditahanan narkoba, di dikrimum sama. Kita lakukan check and recheck siapa tau salah satu tersangka ada yang merasa sakit kita punya dokter," jelasnya. 

2. Ratna kembali ke ruang tahanan usai pemeriksaan

Polisi Periksa Kejiwaan Ratna SarumpaetANTARA FOTO/Reno Esnir

Selesai menjalani pemeriksaan kesehatan, Ratna kembali ke ruang tahanan dengan berjalan kaki. Ratna keluar dari Biddokes sekitar pukul 16.00 WIB.

Polisi sempat menawarkan kursi roda kepada Ratna, namun dia menolak dan mengaku masih sehat.

"Bu Ratna sakit? Bisa jalan kaki? Jalan kaki sama saya, mau?" tanya Argo kepada Ratna.

"Iya boleh," jawab Ratna.

3. Prabowo sempat menyebut Ratna sedang mengalami depresi

Polisi Periksa Kejiwaan Ratna SarumpaetANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

Sebelumnya, Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto menyatakan Ratna sedang mengalami depresi yang sangat berat. Ucapan tersebut disampaikan tak lama Ratna mengakui drama kebohongan penganiayaan yang dialaminya.

Prabowo juga akan membawa kasus Ratna ke jalur hukum dan meminta Ratna keluar dari timnya. Bahkan, Ratna dianggap sebagai penyusup timnya hingga kubu Prabowo-Sandiaga Uno 'bersih-bersih' secara internal.

“Buktinya Bu Ratna melakukan pembohongan,” ujar Koordinator Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Dahnil Simanjuntak, Rabu (3/10) lalu.

Semoga kasus Ratna Sarumpaet segera tuntas, ya guys

Baca Juga: Amien: Ratna Ditangkap 4 Oktober, Surat Saya Tanggal 2, Ini Janggal!

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya