[BREAKING] Polisi Akan Cabut Semua Atribut FPI di Seluruh Indonesia

Instruksi Kapolri untuk membubarkan FPI di seluruh Indonesia

Jakarta, IDN Times - Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis memerintahkan seluruh aktivitas Front Pembela Islam (FPI) dibubarkan. Termasuk pencabutan atribut organisasi massa yang dipimpin Rizieq Shihab tersebut di seluruh Indonesia.

"Ya nanti kita laksanakan (pencabutan atribut di wilayah lain). Perintah dari Bapak Kapolri sudah jelas, semua, seluruh Indonesia ini FPI sudah dibekukan dan dibubarkan. Artinya tidak ada atribut, tidak ada yang lain-lainnya yang ditempel maupun digunakan," ujar Kapolres Metro Jakarta Pusat, Kombes Pol Heru Novianto di Petamburan, Rabu (30/12/2020).

Pencabutan atribut FPI ini dilakukan oleh anggota Polres Metro Jakarta Pusat, Brimob Polda Metro Jaya, serta beberapa personel TNI. Warga sekitar Petamburan juga turut membantu pelepasan atribut ini.

Pemerintah secara resmi melarang seluruh kegiatan yang mengatasnamakan ormas Front Pembela Islam (FPI).

Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengatakan, larangan itu tertuang dalam Surat Keputusan Bersama (SKB) 6 pejabat Kementerian/Lembaga.

“Pelarangan kegiatan FPI ini dituangkan di dalam keputusan bersama 6 pejabat tertinggi di kementerian/lembaga, yakni Menteri Dalam Negeri, Menkumham, Menkominfo, Jaksa Agung, Kapolri, dan kepala BNPT,” kata Mahfud dikutip dari channel YouTube Kemenkopolhukam RI, Rabu (30/12/2020).

Mahfud menjelaskan, FPI sejak 21 Juni 2019 secara de jure telah dibubarkan sebagai ormas. Namun, secara organisasi tetap melaksanakan aktivitas yang melanggar hukum dan melanggar ketertiban, seperti provokasi dan sweeping.

"Sesuai Undang-undang dan putusan MK, pemerintah melarang aktivitas FPI dan akan menghentikan setiap kegiatan yang dilakukan FPI karena FPI tidak lagi mempunyai legal standing, baik sebagai ormas maupun sebagai organisasi biasa,” ujar Mahfud.

Saat ini, polisi masih berjaga di area Jalan Petamburan III, Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat. Tampak juga beberapa anggota Brimob yang turut berjaga.

Baca Juga: [BREAKING] Kuasa Hukum FPI Kaget dengan Kedatangan Polisi

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya