Kernyitan Dahi Rizieq Shihab saat Mencoblos di TPS 47

Rizieq nyoblos di Petamburan

Jakarta, IDN Times - Rizieq Shihab tampak begitu menikmati momen saat dia menggunakan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 47 dalam Pemilu 2024 ini. TPS ini berlokasi di Jalan Petamburan IV, RT 002/004, Petamburan, Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat. Tepatnya di halaman parkir Gereja Bethel Indonesia.

Berdasarkan pantauan IDN Times, saat datang ke TPS, Rizieq mengantre layaknya pemilih-pemilih lain. Mengenakan gamis dan peci putih, dia tampak duduk tenang di kursi antrean sebelum mengambil surat suara.

Ketika mengambil surat suara, Rizieq tampak sedikit berbincang dengan petugas TPS. Terdengar dia berdoa agar Pemilu kali ini berjalan lancar.

"Insyaallah semoga lancar semua ya," kata Rizieq.

Saat masuk bilik suara, dia sempat mengernyitkan dahi, antara bingung dan fokus mau memilih siapa calon presiden dan wakil presiden. Namun, pada akhirnya, Rizieq menentukan pilihan dan keluar dari bilik suara dengan yakin.

Rizieq datang ke TPS 47 pada pukul 12.30 WIB. Dia datang bersama anak-anaknya, menggunakan mobil Pajero Sport berwarna putih. Dia pun menyempatkan diri menyapa warga dan media yang sudah menunggunya.

"Alhamdulillah, kabar baik sehat walafiat dengan keluarga semua. Intinya pemilu harus jujur dan adil. Insyaallah mudah-mudahan," kata Rizieq.

Baca Juga: Datang di Momen Injury Time, Habib Rizieq Mencoblos di TPS 47

Topik:

  • Anata Siregar

Berita Terkini Lainnya