Penumpang Terminal Pulo Gebang Bertambah Malam Ini, Hampir 5 Ribu

Jumlah penumpang di Terminal Pulo Gebang naik sejak 3 April

Jakarta, IDN Times - Penumpang yang berangkat mudik dari Terminal Pulo Gebang kembali bertambah pada Minggu (7/4/2024) malam. Angkanya sudah tembus hampir 5 ribu.

Berdasarkan data dari Unit Pengelola Terminal Terpadu Pulo Gebang, hingga pukul 21.00 WIB, sudah ada 4.928 penumpang yang berangkat dari terminal ini, dengan 380 armada bus yang berangkat.

Jumlah ini bertambah drastis dari data yang dihimpun pada Minggu (7/4/2024) siang, yang mencapai 2.391 penumpang yang berangkat, dengan total bus berangkat sebanyak 158 armada. Masih ada potensi kenaikan jumlah penumpang hari ini.

Komandan Regu 28 Operasional Terminal Pulo Gebang, Bonari mengatakan, ada kenaikan jumlah penumpang di Terminal Pulo Gebang selama musim mudik Lebaran 2024.

Sejak 3 April 2024 sampai sekarang, tercatat penumpang yang berangkat dari Terminal Pulo Gebang mengalami kenaikan konstan. Kenaikan itu berkisar di angka 1.000 hingga 1.500 penumpang per harinya.

"Terus naik berturut-turut, jadi memang kita perhatikan dari 3 April 2024 sampai 7 April 2024 itu kisaran kenaikannya 1.000 sampai 1.500 penumpang," ujar Bonari di Pulo Gebang, Minggu.

Sejauh ini, total keberangkatan terbanyak dari Terminal Pulo Gebang pada mudik Lebaran 2024 terjadi pada Sabtu (6/4/2024). Tercatat, ada 5.491 penumpang, dengan total jumlah bus yang berangkat sebanyak 403 armada.

Baca Juga: 8 Potret Terminal Pulo Gebang Sambut Mudik Lebaran 2024

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya