[BREAKING] Aktor Adi Kurdi Tutup Usia di RS PON Cawang 

Diduga ia meninggal karena gangguan syaraf otak

Jakarta, IDN Times - Pemeran Abah di Film Rumah Cemara, Adi Kurdi meninggal pada Jumat (8/5) di RS Pusat Otak Nasional Cawang, Jakarta Timur. Konfirmasi soal wafatnya Adi disampaikan oleh Romo Jost Kokoh Prihatanto, kolega Adi. 

"Requiescat in pace 'Abah' Mas Adi Kurdi pada Jumat (8/5) di RS Pusat Otak Nasional, Cawang, Jakarta Timur. Konon kabarnya karena gangguan syaraf otak," demikian yang disampaikan oleh Romo Jost Kokoh Prihatanto melalui akun media sosialnya pada hari ini. 

Adi dilahirkan pada 22 September 1948 di Pekalongan, Jawa Tengah. Ia telah memerankan beragam karakter di dunia film. Namun, salah satu yang paling mengena di benak publik yakni ketika ia memerankan tokoh "Abah" di film Rumah Cemara bersama Novia Kolopaking. 

Ia pernah mendapat penghargaan Indonesian Movie Actors Award untuk Lifetime Achievement, Piala Maya untuk Aktor Pendukung Terpilih dan nominasi Piala Citra untuk pemeran pendukung pria terbaik dan Piala Citra untuk pemeran utama pria terbaik.

Tahun ini bisa dikatakan menjadi periode terberat di dunia hiburan Tanah Air, sebab begitu banyak publik figur yang wafat. Sebelumnya pada pekan ini, penyanyi campursari, Didi Kempot juga meninggal secara mendadak. 

Selamat jalan Mas Ari!

Baca Juga: Meninggal, Ini Perjalanan Karier Adi Kurdi "Abah Keluarga Cemara"

Topik:

Berita Terkini Lainnya