Jakarta, IDN Times - Rizieq Shihab bersama lima terdakwa lainnya baru saja selesai mengikuti rangkaian sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Jumat (26/3/2021). Usai persidangan, Rizieq langsung digiring masuk ke dalam mobil tahanan dengan pengawalan ketat.
Ketika hendak meninggalkan area PN Jakarta Timur, Rizieq sempat berteriak menyampaikan pesan pada kerabatnya yang berada di luar mobil tahanan.
"Lawan kezaliman, jangan lelah, jangan berhenti lawan kezaliman. Tegakkan keadilan!" kata Rizieq sambil mengepalkan tangan dari dalam mobil tahanan kejaksaan.
