Milenial Cari Berita di Medsos, Tinggalkan TV dan Media Cetak

IDN Media meluncurkan IMGR 2024

Jakarta, IDN Times - Jumlah generasi milenial dan Gen Z di Indonesia cukup besar, dan menjadi kelompok pemilih terbanyak pada Pemilu 2024. Karena itu, milenial dan Gen Z berperan penting pada Pemilu 2024 nanti.

Diketahui, milenial dan Gen Z sangat terkait dengan dunia digital. Didukung media sosial, mereka sangat haus dengan informasi. Mereka tidak hanya mempengaruhi kompleksitas kehidupan modern, tetapi juga secara aktif membentuk lanskap politik negara.

Pergeseran demografis, dimana penduduk didominasi oleh milenial dan Gen Z, mengantarkan Indonesia ke sebuah era baru dari perubahan dan partisipasi yang terjadi di masyarakat. Suara dan pilihan milenial dan Gen Z di Pemilu 2024 akan membawa perubahan besar, yang mempengaruhi arah masa depan bangsa.

Pemimpin Redaksi IDN Times Uni Lubis menyebutkan, media online dan media sosial berperan penting dalam pengambilan keputusan di kalangan generasi muda.

"Termasuk keputusan politik,” kata Uni Lubis, dikutip Jumat (25/11/2023).

Baca Juga: 3 Pendorong Utama Milenial Ikut Pemilu 2024, Ada soal Kesejahteraan

1. Peran dan pengaruh media sosial dalam politik

Milenial Cari Berita di Medsos, Tinggalkan TV dan Media CetakIlustrasi media sosial (IDN Times/Yosafat Diva Bayu Wisesa)

Uni mencontohkan politikus muda, Hillary Lasut. Hillary yang sebelumnya menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) termuda yang terpilih pada Pemilu 2019, disebut memanfaatkan kekuatan media sosial untuk berkampanye.

Pada Pemilu 2019 lalu, Hillary memperoleh 70.345 suara, yang mengantar politikus asal Sulawesi Utara itu masuk ke DPR. Besarnya perolehan suara itu dinilai karena Hillary aktif kampanye di media sosial.

Berkampanye di media sosial, kata Uni, bisa hemat biaya dan tepat sasaran dengan menggunakan algoritma.

Salah satu media sosial yang paling banyak dipakai saat ini adalah Tiktok. TikTok berperan penting sebagai sumber informasi bagi generasi muda, bahkan menjadi mesin pencari mereka.

Algoritma TikTok pun sangat efisien dalam membanjiri feed pengguna dengan konten.

Hasil pemilu presiden di Filipina menjadi bukti betapa Marcos Jr yang dikenal sebagai "Bong-Bong", secara efektif menjangkau dan meyakinkan pemilih Gen Z melalui TikTok.

Sehingga, platform media sosial tidak diragukan lagi memainkan peranan penting dalam politik, tidak hanya di Indonesia tapi juga di negara lain. Bahkan di Indonesia, banyak pakar digital menyebut, tahun 2024 sebagai "Tahun Pemilu TikTok".

2. Milenial jadikan media sosial dan digital sumber berita

Milenial Cari Berita di Medsos, Tinggalkan TV dan Media CetakIMGR 2024 (IDN Media)

Karena mendapatkan berita dari media sosial dan digital, milenial pun meninggalkan TV dan media cetak.

Berdasarkan hasl riset IDN Research Institute bekerja sama dengan Advisia, yang disusun dalam buku Indonesia Millennial Report 2024, diketahui 48 persen milenial menjadikan media sosial sebagai sumber berita dan informasi, sedangkan yang menjadikan media digital sebagai rujukan 34 persen, TV 16 persen, media cetak 2 persen, dan radio 0 persen.

Melihat peran dan pengaruhnya, Uni mengingatkan media sosial dan digital untuk harus memberdayakan pemilih muda, bukan memperlakukan mereka sebagai objek pasif atau penonton yang hanya menjadi sasaran kampanye politik.

Dia juga mengingatkan anak muda agar bisa memanfaatkan media sosial untuk menyuarakan pendapat, mempengaruhi wacana publik, dan mendorong pengambilan keputusan.

"Mereka harus memilih partai politik dan calon anggota legislatif yang mempunyai rekam jejak yang terbukti terkait isu-isu penting. Jangan terpengaruh oleh janji-janji kosong dan politik uang," tegas Uni.

Namun, Uni juga memperingatkan dampak media sosial dan digital, yakni datangnya gelombang misinformasi dan hoaks jelang pemilu yang semakin dekat, apalagi sekarang penggunaan kecerdasan buatan semakin meluas.

Tapi bagaimanapun, kata Uni, di Indonesia, peran media lokal dan kampanye door to door masih penting, karena masih ada daerah yang pentrasi internetnya terbatas.

Baca Juga: [LINIMASA] Perkembangan Terkini Pemilu 2024

3. IDN Media gelar Indonesia Millennial and Gen-Z Summit (IMGS) 2023

Milenial Cari Berita di Medsos, Tinggalkan TV dan Media Cetak(Dok. IMGS 2023)

IDN Media menggelar Indonesia Millennial and Gen-Z Summit (IMGS) 2023, sebuah konferensi independen yang khusus diselenggarakan untuk dan melibatkan generasi Milenial dan Gen Z di Tanah Air. Dengan tema Purposeful Progress, IMGS 2023 bertujuan membentuk dan membangun masa depan Indonesia dengan menyatukan para pemimpin dan tokoh nasional dari seluruh nusantara.

IMGS 2023 diadakan pada 24 - 26 November 2023 di Pulau Satu dan Dome Senayan Park, Jakarta. Dalam IMGS 2023, IDN Media juga meluncurkan Indonesia Millennial and Gen-Z Report 2024.

Survei ini dikerjakan oleh IDN Research Institute bekerja sama dengan Advisia sebagai Research Partner. Melalui survei ini, IDN Media menggali aspirasi dan DNA Milenial dan Gen Z Indonesia.

Baca Juga: Gen Z Lebih Suka Cari Berita di Medsos dan Dunia Digital

Topik:

  • Sunariyah

Berita Terkini Lainnya