Jokowi: Riak Kecil Dalam Demokrasi Jangan Sampai Ganggu Keamanan

Jokowi minta TNI, Polri, BIN jaga stabilitas keamanan

Bogor, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo meminta kepada Panglima TNI, Kapolri, dan Kepala BIN untuk menjaga stabilitas keamanan usai pelaksanaan Pemilu 2019. Jokowi mengingatkan agar tak ada pemicu kecil yang bisa menganggu keamanan negeri.

Hal itu diungkapkan Jokowi saat membuka sidang kabinet di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Senin (23/4).

Baca Juga: Jokowi Minta Semua Kementerian Prioritaskan Pembangunan SDM

1. Jokowi minta stabilitas keamanan terus dijaga

Jokowi: Riak Kecil Dalam Demokrasi Jangan Sampai Ganggu KeamananDok.IDN Times/Biro Pers Kepresidenan

Jokowi meminta Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian, dan Kepala BIN Budi Gunawan agar tetap menjaga kondisi keamanan terus kondusif. Meski ada 'riak-riak' kecil di tengah demokrasi, Jokowi pinta agar tetap dijaga stabilitas kemanannya.

"Stabilitas keamanan dan ketertiban terus dijaga agar kondisi yang ada betul-betul kondusif, meskipun saya lihat biasa dalam pesta demokrasi ada riak-riak kecil, tapi jangan sampai mengganggu keamanan, ketertiban dan rasa aman masyarakat," ujar Jokowi di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Selasa (23/4).

2. Stabilitas keamanan terjaga, investasi meningkat

Jokowi: Riak Kecil Dalam Demokrasi Jangan Sampai Ganggu KeamananIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Menko Polhukam Wiranto menjelaskan bahwa Jokowi dalam sidang kabinet tadi memberikan penekanan agar stabilitas kertetiban dan keamanan masyarakat bisa terus dijaga. 

"Kalau lebih aman, maka investasi di Indonesia juga akan meningkat. Dengan investasi meningkat, otomatis devisa akan bertambah, lapangan kerja akan bertambah, dan itu akan mendorong pertumbuhan ekonomi yang terus berkembang," ungkap Wiranto di lokasi yang sama.

3. Moeldoko sebut Jokowi hanya meminta agar situasi usai Pemilu tetap kondusif

Jokowi: Riak Kecil Dalam Demokrasi Jangan Sampai Ganggu KeamananIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Sementara, Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko menyampaikan bahwa dalam sidang kabinet tersebut, Jokowi hanya mengingatkan agar situasi usai Pemilu 2019 tetap kondusif. Jangan sampai masyarakat merasa tidak nyaman.

"Makanya, presiden tadi memberikan penekanan supaya TNI dan Polri lebih fokus lagi pada memahami situasi," ungkap Moeldoko.

4. Jajaran Menteri Kabinet Kerja yang hadir dalam sidang kabinet

Jokowi: Riak Kecil Dalam Demokrasi Jangan Sampai Ganggu KeamananIDN Times/Teatrika Handiko Putri

Adapun Menteri Kabinet Kerja yang hadir hari ini, antara lain Menko PMK Puan Maharani, Menko Perekonomian Darmin Nasution, Menko Polhukam Wiranto, Menkeu Sri Mulyani, Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto, Menteri Kesehatan Nila Moeloek, Menteri BUMN Rini Soemarno, Menaker Hanif Dhakiri, Kepala KSP Moeldoko, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Panglima TNI Marsekla Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Jelang Ramadan, Jokowi Ingatkan Hal Ini pada Menterinya

Topik:

  • Elfida

Berita Terkini Lainnya